Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Conor Gallagher Fokus Bela Inggris di Euro 2024, Ogah Bahas Isu Transfer

Kompas.com - 14/06/2024, 04:00 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gelandang Chelsea, Conor Gallagher, mengatakan dirinya kini hanya fokus bersama timnas Inggris menatap Euro 2024. Ia enggan berbicara masa depan bersama klubnya. 

Belakangan ini, Gallagher dikaitkan dengan transfer ke Aston Villa atau Tottenham. Tetapi, dia menyatakan saat ini fokusnya sekarang sepenuhnya tertuju kepada Euro 2024.

Pada sebagian besar musim lalu, pemain berusia 24 tahun itu menggantikan Reece James sebagai kapten Chelsea.

Gallagher pun sukses memberikan penampilan apik hingga mendapatkan kesempatan untuk masuk skuad Inggris di turnamen besar, Euro 2024.

Baca juga: Euro 2024: Alasan Inggris Layak Jadi Tim Unggulan, Target Juara di Jerman

Gallagher tampil konsisten di bawah asuhan Mauricio Pochettino. Ia mencetak lima gol dan menyumbangkan tujuh assist dalam 37 laga Premier League.

Performa Gallagher pun mengundang minat Aston Villa yang musim depan akan berkompetisi di Liga Champions 2024-2025. Tottenham juga dikabarkan tertarik kepadanya.

Kendati demikian, ia menegaskan bahwa kini hanya Inggris dan Euro 2024 yang menjadi fokusnya.

“Saya pemain Chelsea saat ini dan saya hanya memikirkan tentang Inggris dan turnamen,” kata Gallagher dikutip dari BBC.

Gelandang yang pernah dipinjamkan ke Crystal Palace itu menyebut bahwa dirinya sangat menikmati kebersamaannya saat ini dengan timnas Inggris.

"Itu tidak sulit. Saya pergi bersama Inggris dan saya sangat bahagia dengan posisi saya saat ini,” ungkapnya.

Baca juga: Fonseca Ucap Kata Pertama di AC Milan, Sepak Bola Menyerang Datang

Sebagai informasi, Inggris asuhan Gareth Southgate akan menghuni Grup C di Euro 2024 bersama Slovenia, Denmark, dan Serbia.

Mereka akan menjalani laga perdana Euro 2022 melawan Serbia di Veltins Arena, pada Minggu (16/6/2024) atau Senin (17/6/2024) dini hari WIB.

“Saya hanya fokus pada  Inggris. Ini adalah hal yang paling penting sekarang bagi saya dan negara ini,” ujar Gallagher.

“Saya berharap bisa membantu tim lebih banyak di lapangan pada turnamen ini,” tuturnya melanjutkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com