Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aroma Duel Meksiko Vs Brasil Jelang Final Championship Series Liga 1

Kompas.com - 22/05/2024, 23:58 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Laga final Championship Series Liga 1 2023-2024 yang mempertemukan Persib Bandung vs Madura United terasa aroma duel Meksiko dan Brasil.

Baik Persib Bandung maupun Madura United sama-sama memiliki pemain pilar dari kedua negara tersebut.

Di Madura United, penampilan impresif sepanjang musim ini hingga mampu menembus laga final bisa dibilang tak dapat dilepaskan dari peran Francisco Rivera.

Berperan sebagai pengatur ritme permainan tim, ia mampu menjalankan perannya dengan baik.

Baca juga: Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Tidak hanya piawai dalam mendistribusikan bola dari lini tengah ke lini serang. Ia kerap kali juga menjadi senjata rahasia mematikan Madura United saat lini serang mengalami deadlock.

Bersama Madura United, mantan pemain Mineros De Zacatecas itu sudah mencetak 9 gol dan 11 assist dari 34 kali main sepanjang babak reguler series dan 2 kali semifinal musim ini.

Bersama Madura United akan menghadapi Persib, berduel dengan David da Silva maupun Ciro Alves dan sederet pemain bintang lainnya.

Ia mengaku tidak menutup mata dengan nama besar Persib sebagai salah satu tim kuat di Indonesia dan kandidat kuat juara musim ini.

Saat ini, David da Silva menempati posisi teratas top skor Liga 1 2023-2024. Ia sudah mengemas 27 gol dan 9 assist dari 32 kali main bersama Persib.

Sementara itu, Ciro Alves yang menjadi rekan duet David da Silva di lini serang sudah membukukan 16 gol dan 10 assist dari 33 kali main.

Pemain Madura United Francisco Rivera dikejar pemain Persib Bandung Rachmat Irianto saat laga pekan ke-18 Liga 1 2023-2024 yang berakhir dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bangkalan, Rabu (1/11/2023) malam.KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU Pemain Madura United Francisco Rivera dikejar pemain Persib Bandung Rachmat Irianto saat laga pekan ke-18 Liga 1 2023-2024 yang berakhir dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bangkalan, Rabu (1/11/2023) malam.
Namun Francisco Rivera menilai Madura United juga punya kesempatan untuk bisa membawa trofi Liga 1 musim ini. Melalui kerja keras, persiapan matang dan dukungan seluruh elemen tim. terutama suporter, ia yakin Madura United punya peluang untuk menjadi juara.

“Saya tahu Persib itu tim bagus. Mereka tim besar, tetapi kami ada kesempatan untuk berjuang menjadi juara. Cuma kami akan menjalani step by step di pertandingan. Kami nikmati dulu saat ini untuk persiapan di final,” tutur pelatih asal Meksiko itu.

"Saya mau terima kasih kepada semua yang telah mendukung kita. Kita pantas berada di final,” imbuhnya.

Baca juga: Madura United ke Final adalah Takdir Tuhan

Senada dengan pemainnya, pelatih pengganti  tim berjuluk Laskar Sape Kerrab itu Rakhmad Basuki memastikan tim akan melakukan persiapan yang matang jelang melawan Persib. 

Mulai hari ini Rabu (22/5/2024) sore tim sudah mulai kembali berlatih lagi usai menjalani libur selama 2 hari.

"Kami mempelajari bagaimana nanti mencari jalan mengalahkan Persib karena masih ada waktu melakukan persiapan. Kami akan mempersiapkan tim yang terbaik di final,” ujar pelatih asal Pamekasan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jagoan Lemparan ke Dalam, Fabio Azka Disiapkan Jadi Arhan Berikut

Jagoan Lemparan ke Dalam, Fabio Azka Disiapkan Jadi Arhan Berikut

Liga Indonesia
Hasil Polandia vs Austria 1-3: Bermain Spartan, Austria Amankan Tiga Poin

Hasil Polandia vs Austria 1-3: Bermain Spartan, Austria Amankan Tiga Poin

Internasional
Merih Demiral: Cristiano Ronaldo Panutan Bagi Semua Orang

Merih Demiral: Cristiano Ronaldo Panutan Bagi Semua Orang

Internasional
Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Ujian Mentalitas Pemain

Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Ujian Mentalitas Pemain

Timnas Indonesia
Alasan PSSI Soal Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru

Alasan PSSI Soal Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru

Timnas Indonesia
Hasil Slovakia Vs Ukraina 1-2: Yaremchuk Pembeda, Mudryk dkk Menang “Comeback”

Hasil Slovakia Vs Ukraina 1-2: Yaremchuk Pembeda, Mudryk dkk Menang “Comeback”

Internasional
Mantan Top Skor Liga 1 Realistis Soal Peluang Serbia di Euro 2024

Mantan Top Skor Liga 1 Realistis Soal Peluang Serbia di Euro 2024

Internasional
Hasil Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Garuda Asia Perkasa

Hasil Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Garuda Asia Perkasa

Timnas Indonesia
Laporan dari Jerman: Museum Porsche, Daya Tarik Kota Stuttgart

Laporan dari Jerman: Museum Porsche, Daya Tarik Kota Stuttgart

Internasional
Belanda Vs Perancis, Koeman Bicara Ketenangan Hasil Kemenangan

Belanda Vs Perancis, Koeman Bicara Ketenangan Hasil Kemenangan

Internasional
Link Live Streaming Belanda Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Belanda Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Messi Berbeda dengan Ronaldo, La Pulga Tak Pikirkan Rekor

Messi Berbeda dengan Ronaldo, La Pulga Tak Pikirkan Rekor

Internasional
Yance Sayuri Siap Namai Sang Anak 'Tavares', Respek Pelatih Juara PSM

Yance Sayuri Siap Namai Sang Anak "Tavares", Respek Pelatih Juara PSM

Liga Indonesia
Belanda Vs Perancis, Ada Jejak Kemarahan Zidane

Belanda Vs Perancis, Ada Jejak Kemarahan Zidane

Internasional
Stuttgart, Tuan Rumah Euro 2024, Surga Pencinta Mobil Porsche

Stuttgart, Tuan Rumah Euro 2024, Surga Pencinta Mobil Porsche

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com