Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atletico Madrid Vs Barcelona, Jadwal Laga dan Prediksi Skor

Kompas.com - 17/03/2024, 16:12 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Barcelona akan bertamu ke markas Atletico Madrid dalam lanjutan laga LaLiga 2023-2024.

Duel Atletico vs Barcelona dalam lanjutan laga pekan ke-29 Liga Spanyol akan berlangsung di Civitas Metropolitano, Senin (18/3/2024), kickoff 03.00 WIB.

Blaugrana sedang dalam tren positif usai memetik dua kemenangan beruntun kontra Mallorca (1-0) di ajang domestik dan Napoli (agg. 4-2) di Liga Champions 2023-2024.

Keberhasilan ini memberikan momentum ke tim Catalan yang akan bertandang ke salah satu venue paling sulit di Spanyol tersebut.

Sepanjang musim ini, Atletico memenangkan 13 dari 14 laga kandang mereka tanpa kalah.

Menghadapi Los Colchoneros, skuad besutan Xavi Hernandez tidak akan diperkuat sejumlah pemain di lini tengah karena terpaan cedera.

Baca juga: Barcelona Vs Paris Saint-Germain, Tidak Ada yang Menjadi Favorit

Beberapa di antaranya merupakan pemain-pemain pilar yang biasa dimainkan, yakni Frenkie de Jong, Pedri, Gavi, dan Alejandro Balde.

Barcelona yang berada di peringkat ketiga dengan 61 poin, hanya terpaut 6 angka dari Atletico Madrid di posisi kelima.

"Salah satu laga penting, seperti semua laga yang tersisa karena kami perlu meraih poin di liga," ujar Xavi dikutip dari situs Barcelona.

"Pertandingan ini melawan rival di Liga Champions dan mereka telah menunjukkan hal tersebut beberapa hari lalu, sebuah laga tandang yang sangat sulit dan saya rasa kedua tim sedang berada dalam performa bagus," tutup Xavi.

Laga ini akan terasa istimewa bagi Joao Felix yang kini membela tim asal Catalunya tersebut.

Penyerang asal Portugal tersebut tengah dipinjamkan dari Atletico Madrid dan kontraknya bersama kubu Rojiblancos ini masih akan bertahan hingga 2029.

Baca juga: Hasil Drawing Liga Champions 2023-2024, Barcelona Bertemu PSG, Man City Vs Madrid

Atletico Madrid datang dengan motivasi besar, usai menyingkirkan Inter Milan di babak 16 besar Liga Champions.

Skuad asuhan Diego Simeone tersebut berhasil menang 3-2 atas Inter di babak adu penalti.

Hasil tersebut merupakan bagian dari rentetan panas Jan Oblak cs. Dari sembilan laga terakhir di seluruh kompetisi yang telah mereka mainkan, Atletico Madrid sukes memetik 8 kemenangan serta hanya 1 kekalahan.

Pada putaran pertama Liga Spanyol 2023-2024, Atletico Madrid takluk 0-1 dari Barcelona.

Ferran Torres sukses menjadi pahlawan bagi Blaugrana pada laga tersebut dengan gol semata wayangnya.

Prediksi skor Atletico Madrid vs Barcelona

  • Atletico Madrid 2-1 Barcelona (WhoScored)
  • Atletico Madrid 2-2 Barcelona (Kompas.com)
  • Atletico Madrid 2-2 Barcelona (SportsKeeda)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com