Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kualifikasi Piala Dunia, Vietnam Sebut Timnas Indonesia Tak Punya Gaya Bermain Jelas

Kompas.com - 16/03/2024, 19:30 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Kapten Vietnam, Do Hung Dung, menyebut timnas Indonesia tidak mempunyai gaya bermain yang jelas dan tak terkoordinasi dengan baik.

Timnas Indonesia bakal bersua dengan Vietnam dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Skuad berjulukan Garuda itu bakal menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Kamis (21/3/2024).

Selanjutnya, giliran timnas Indonesia yang bertandang ke markas Vietnam di Stadion Nasional My Dinh pada Selasa (26/3/2024).

Baca juga: Faktor Pendukung Nathan Tjoe-A-On Bela Timnas Indonesia

Pemain Vietnam, Do Hung Dung, mengungkapkan, timnas Indonesia kerap mengandalkan fisik karena didukung dengan pemain naturalisasi.

Secara keseluruhan, Shin Tae-yong memanggil sepuluh pemain naturalisasi timnas Indonesia saat menghadapi Vietnam.

Pemain-pemain naturalisasi di kubu timnas Indonesia, yakni Nathan Tjoe-A-On, Jordi Amat, Sandy Walsh, Justin Hubner, Thom Haye, Jay Idzes, Marc Klok, Ivar Jenner, Ragnar Oratmangoen, dan Rafael Struick.

“Saya rasa Indonesia berusaha mengarahkan Vietnam ke gaya bermain yang lebih berorientasi pada kekuatan,” kata Do Hung Dung, dikutip dari Soha.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Vietnam: Asnawi-Shayne Absen, PSSI Lega Ada Nathan

“Timnas Indonesia lebih mengandalkan fisik karena mereka mempunyai cukup banyak pemain naturalisasi dari Eropa.”

Menurut Do Hung Dung, keterbatasan menjalin kekompakan para pemain naturalisasi timnas Indonesia membuat skuad Garuda tak memiliki gaya bermain jelas.

“Tentu saja, gaya permainan seperti ini sangat melelahkan, tetapi sebaliknya mereka hanya memiliki sedikit waktu berlatih dan bertanding satu sama lain,” ucap dia.

“Oleh sebab itu, timnas Indonesia bukan tim yang terkoordinasi dengan baik atau memiliki gaya bermain jelas,” ungkapnya.

“Fakta bahwa mereka menggunakan kekuatan fisik dan mental saat bermain di kandang bakal menyulitkan kami,” imbuhnya.

Di lain sisi, bomber Vietnam, Nguyen Tien Linh, mengungkapkan bahwa pasukan Philippe Troussier telah sepenuhnya siap menghadapi timnas Indonesia.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Vietnam: STY Punya Amunisi Baru, GBK Tebalkan Keyakinan

“Dua pertandingan mendatang (lawan Indonesia) sangat sulit dan penting bagi timnas Vietnam,” ujar Tien Linh.

“Namun, para pemain Vietnam merasa sangat nyaman mempersiapkan segalanya,” ungkapnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com