Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

David da Silva Saingi Spaso Jadi Top Skor Sepanjang Masa Era Liga 1

Kompas.com - 12/03/2024, 05:27 WIB
Adil Nursalam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - David da Silva, penyerang Persib Bandung, kini menjadi top skor sementara Liga 1 2023-2024 dengan perolehan 19 gol. 

Berkat brace atau dua golnya ke gawang Persija Jakarta, Sabtu (9/3/2024) lalu, di Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung. 

David da Silva semakin meninggalkan kompetitornya, Alex Martins, dari Dewa United dengan 16 gol, Jose Brandao (Bhayangkara FC) 15 gol, Gustavo Almeida (Persija) 15 gol, dan Flavio Silva (Persik) dengan 14 gol. 

DDS, panggilan David, berpeluang besar mewujudkan mimpinya menjadi top skor Liga 1 dan punya misi pribadi mencetak total 100 gol di Liga Indonesia. 

Baca juga: Puasa dan Persiapan Sempit Persib Tantang Persikabo 1973

Dia senang bisa mencetak gol dan membantu timnya meraih kemenangan demi kemenangan, tetapi yang lebih penting adalah dapat membawa Persib juara musim ini. 

Jalan juara masih terbuka. Tim asuhan Bojan Hodak itu tengah berusaha mempertahankan empat besar demi mendapatkan tiket Championship Series. 

"Saya hanya ingin berusaha untuk melakukan yang terbaik dan saya harap berikutnya saya bisa terus berada menjadi yang terdepan," kata DDS. 

"Namun, target utama dari saya adalah bisa menjadi juara dan harus melanjutkan apa yang kini sudah kami lakukan. Berada di empat besar dan terus melakukan yang terbaik," ujarnya. 

Baca juga: Persib Sambut Ramadhan, Mulai Latihan Malam Hari

Duo bomber Persib Bandung asal Brasil, David da Silva dan Ciro Alves jadi duet mematikan lewat gol-golnya. Namun memasuki pekan ke-20 Liga 1 2023-2024 keduanya mulai tumpul. KOMPAS.com/Adil Nursalam Duo bomber Persib Bandung asal Brasil, David da Silva dan Ciro Alves jadi duet mematikan lewat gol-golnya. Namun memasuki pekan ke-20 Liga 1 2023-2024 keduanya mulai tumpul.

David da Silva turut menyaingi rekor gol penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, yang sudah mencetak total 85 gol sepanjang era Liga 1 (2017-2024). 

DDS mencetak 35 gol untuk Persebaya musim 2018, 2019, 2020, dan mencetak 50 gol untuk Persib musim 2021-2022, 2022-2023, dan 2023-2024. 

Perolehan gol penyerang asal Brasil ini masih berpotensi bertambah di laga sisa musim ini. 

Baca juga: Persib Vs Persija, Momen Haru Rezaldi dan Pesan Andritany

Pun begitu dengan Spaso mencetak 13 gol bersama Bhayangkara FC di musim 2017, dan 72 gol bersama Bali United hingga musim 2023-2024 ini. 

Perbedaannya DDS punya rasio gol lebih bagus dengan 0,73 gol per pertandingan. Dia mencetak 85 gol dari 116 laga (9.496 menit). 

Sementara itu, Spaso punya rasio gol 0,52 gol per pertandingan, ia mencetak 85 gol dari 163 laga (12.291 menit). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Sports
BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

Liga Indonesia
Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Liga Champions
Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Liga Champions
Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com