Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Borneo FC Selangkah Lagi Samai Rekor Persib di Liga 2023-2024

Kompas.com - 19/02/2024, 13:30 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rekor Persib Bandung di Liga 1 2023-2024 berpeluang disamai Borneo FC Samarinda saat pekan ke-25 berlangsung pekan ini.

Persib Bandung punya rekor tak terkalahkan dalam 14 pertandingan musim ini. Sementara itu, Borneo FC yang kini di puncak klasemen, terus melaju dengan tren positif tak terkalahkan dalam 13 laga. 

Borneo FC akan tandang ke markas sementara Persikabo 1973, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Kamis (22/2/2024). 

Jika tim beralias Pesut Etam mampu terhindar dari kekalahan, maka rekor Persib musim ini bisa mereka samai. 

Baca juga: Peran Penting Achmad Jufriyanto di Persib: Karisma Sang Juara

Modal bagus dibawa Borneo FC yang memenangkan tiga laga terakhir melawan PSIS Semarang, RANS Nusantara FC, dan Persija Jakarta. 

Bukan tidak mungkin tim asuhan Pieter Huistra ini akan memecahkan rekor tak terkalahkan Persib pada pekan selanjutnya. 

Terakhir kali Borneo FC merasakan kekalahan adalah kala bersua Persebaya Surabaya (1-2) di Gelora Bung Tomo pada 3 September 2023. 

Setelah kekalahan itu, Stefano Lilipaly dkk memenangkan 11 laga dan menuai dua hasil imbang. 

Baca juga: Jadwal Persib Bandung: Maung Rindu Menang Usai Jeda Panjang

Berkat tren bagus itu, Pesut Etam sementara memimpin klasemen Reguler Series Liga 1 2023-2024 dengan 54 poin. Mereka berselisih 12 poin dari peringkat kedua PSIS Semarang. 

Manajer Borneo FC, Dandri Dauri mengingatkan agar timnya tetap rendah hati dan tak jemawa. 

“Kita harus tetap rendah hati. Ingat, belum ada yang bisa dibanggakan, karena saat ini masih dalam proses berjuang,” kata Dandri seperti dikutip dari laman resmi Borneo FC. 

Para pemain Persib merayakan gol pertama yang lahir lewat sundulan Stefano Beltrame dalam pertandingan Persib Bandung vs Persis Solo, dalam pertandingan pekan ke-24 Liga 1 2023-2024, Minggu (4/2/2024) di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). KOMPAS.com/ADIL NURSALAM Para pemain Persib merayakan gol pertama yang lahir lewat sundulan Stefano Beltrame dalam pertandingan Persib Bandung vs Persis Solo, dalam pertandingan pekan ke-24 Liga 1 2023-2024, Minggu (4/2/2024) di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Rekor tak terkalahkan Persib musim ini hanya sampai 14 laga beruntun usai mereka takluk  pada pekan ke-22 di tangan Persik Kediri dengan skor 0-2. 

Usai kekalahan itu, Maung Bandung belum kembali ke jalur kemenangan. Pada dua laga terkini, pasukan Bojan Hodak ditahan imbang Bali United (0-0) dan Persis Solo (2-2).

Baca juga: Eks Juventus di Persib Tak Sangka Level Sepak Bola Indonesia seperti Ini...

Pada Jumat (23/2/2024) nanti Persib akan menghadapi Barito Putera. Duel Barito Putera vs Persib akan berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, DI Yogyakarta. 

Pemain Persib, Ezra Walian, menatap laga kontra Barito Putera dengan persiapan serius demi mengakhiri puasa kemenangan.

“Barito tim yang bagus, kami juga tim yang bagus, setelah jeda panjang kami latihan setiap hari dan melakukan gim internal,” papar Ezra Walian. 

“Kami senang dan kami juga tidak masalah berlatih dengan keras, kami sudah siap,” katanya. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com