Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Bandung Vs Persis Solo, Luapan Rasa Kesal Bojan Hodak

Kompas.com - 04/02/2024, 18:43 WIB
Adil Nursalam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung kembali gagal meraih kemenangan di kandang seusai ditahan imbang Persis Solo dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2023-2024

Hasil Persib Bandung vs Persis Solo berakhir dengan skor 2-2, Minggu (4/2/2024) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). 

Usai laga, pelatih Persib Bojan Hodak tampak kesal dan menyayangkan bagaimana timnya sempat memimpin 2-0 lewat gol Stefano Beltrame pada menit ke-15 dan Ciro Alves pada menit ke-59. 

Entah bagaimana Persib bisa kebobolan dua gol lewat skema serangan balik lawan. Alexis Messidoro menit 66 dan David Roni menit 87 membuyarkan kemenangan Persib, membuat Bobotoh terpaku. 

Baca juga: Klasemen Liga 1 Usai Persib Ditahan Persis Solo: Maung Bandung Terancam

"Kami sempat memimpin 2-0, semuanya berjalan dengan baik dan di bawah kendali. Kemudian, dua gol datang entah dari mana," sesal Hodak. 

"Secara taktikal seharusnya kami harus tetap unggul, mungkin mereka seharusnya mencoba melakukan pelanggaran atau melakukan sapuan bola, cukup itu saja," kesalnya. 

Hodak seperti tak percaya bagaimana keunggulan dua gol bisa sirna, padahal Persib begitu dekat dengan kemenangan. 

Ini seharusnya menjadi momen yang bagus untuk gelandang asal Italia yang ia bawa di tengah musim Stefano Beltrame.

Baca juga: Hasil Persib Vs Persis Solo 2-2: Eks Juventus Cetak Gol Debut, Maung Bandung Tertahan

Pasalnya, ia menunjukkan kualitasnya dengan gol dan beberapa ancamannya ke gawang Persis yang dikawal Gianluca Pandeynuwu. 

"Sulit dipercaya, dua kesalahan yang biasanya dilakukan oleh anak-anak, kami kehilangan dua poin. Selama 70 menit kami bermain bagus, tadi juga Stefano bisa mencetak gol," sebut Hodak. 

"Pemahamannya dengan dua striker sudah semakin membaik, gelandang juga bagus, kecuali di babak pertama, di 5-10 menit awal, tetapi setelah itu berjalan bagus,” tutur Hodak. 

Baca juga: Head to Head Persib Vs Persis, Duel Klasik Pembuktian Lini Depan

Pelatih asal Kroasia itu sungguh menyesalkan hasil imbang ini, membuat Maung Bandung tanpa kemenangan dalam empat laga terakhir. 

Ini seharusnya menjadi peringatan posisi empat besar bisa saja lengser jika Persib terus mendapat hasil seperti ini.  

"Ketika kami mulai membaik dan unggul, kami kecolongan dua gol, saya tidak bisa mendeskripsikan bagaimana gol kebobolan kami," penyesalan Hodak. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com