Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jesse Lingard Menolak Liga Turkiye dan Arab, Berlabuh ke Korea Selatan

Kompas.com - 02/02/2024, 12:23 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Eks penyerang Manchester United, Jesse Lingard, di ambang menuntaskan transfer ke Liga Korea Selatan bersama FC Seoul.

Sky Sports melaporkan, Jesse Lingard secara lisan telah menyetujui ikatan kerja berdurasi dua tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Hal serupa juga diutarakan jurnalis pakar transfer Pete O'Rourke di X, platform yang tadinya dikenal sebagai Twitter: 

"Mantan gelandang Manchester United dan Nottingham Forest, Jesse Lingard, akan melakukan transfer mengejutkan ke Korea Selatan!" cuitnya.

Jesse Lingard sendiri tengah menganggur setelah kontraknya habis bersama Nottingham Forest musim panas lalu.

Baca juga: Profil KAS Eupen di Liga Belgia, Pelabuhan Anyar Shayne Pattynama

Beberapa media Inggris mengatakan bahwa dirinya berlatih di Arab Saudi untuk menjaga kebugaran dan potensi merapat ke kubu asuhan Steven Gerrard, Al-Ettifaq, pada Oktober lalu.

Namun, transfer urung terwujud dan kabar potensi kepindahan Lingard ke Korsel ini menjadi yang terkini bagi pemain yang bermain 232 kali bagi Manchester united tersebut.

Kabar kepindahan ini mengejutkan salah satunya pakar sepak bola Asia, Ryan Walters.

"Hal ini belum pernah terjadi pada klub-klub #KLeague. A-League (Liga Australia) & J.League (Liga Jepang)? Tentu saja, namun selama hampir satu dekade mengikuti K League, saya tidak pernah mendengar rumor mengenai perekrutan pemain seperti itu," cuitnya di X. 

"Jangan salah paham, saya senang melihatnya, saya hanya sangat terkejut."

Langkah Lingard ini terjadi setelah ia memecat agen-agennya - termasuk anggota keluarga sendiri - dalam upaya mencari klub baru.

Baca juga: Pemain Jepang Tinggalkan Piala Asia 2023 Usai Diduga Lakukan Pelecehan Seksual

Pemain asal Inggris ini dilaporkan sangat frustrasi karena beberapa tawaran kontrak setelah ia meninggalkan Forest gagal terwujud.

Pertandingan profesional terakhir Lingard adalah pada April lalu bagi Nottingham Forest. Pemain asli Manchester ini membuat 20 penampilan dan mencetak dua gol setelah bergabung dengan kontrak 12 bulan.

Sebelum bergabung dengan Forest, Lingard menjalani masa peminjaman impresif dengan West Ham pada 2021, mencetak sembilan gol dalam 16 pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com