Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbedaan Timnas Indonesia dengan Australia di Mata Shin Tae-yong

Kompas.com - 29/01/2024, 06:48 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkap perbedaan antara tim Garuda dengan Australia saat keduanya saling berhadapan pada babak 16 besar Piala Asia 2023 Qatar.

Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan dari Australia sehingga belum berhasil menembus perempat final Piala Asia 2023. 

Duel Indonesia vs Australia di Stadion Jassim bin Hamad, Qatar, berakhir dengan skor 0-4 untuk kemenangan Socceroos Minggu (28/1/2024).

Gol-gol Australia yang tercipta ke gawang timnas Indonesia tercatat atas nama Elkan Baggott (12’gol bunuh diri), Martin Boyle (45’), Craig Goodwin (89’), dan Harry Souttar (90+1’).

Baca juga: Apresiasi untuk Perubahan dan Perjuangan Indonesia di Piala Asia 2023

Dalam laga tersebut, tim Garuda sebenarnya bisa mengimbangi, bahkan menekan Australia, terutama pada babak pertama.

Akan tetapi, Australia yang tampil efektif mampu memastikan kemenangan, sekaligus menyegel tiket perempat final Piala Asia 2023.

Pelatih Shin Tae-yong (STY) pun menilai anak asuhnya sudah bermain dengan baik dan mengikuti instruksinya.

"Terlepas dari keempat gol yang kami kebobolan, saya berterima kasih kepada para pemain dan bangga dengan performa mereka," ucap STY setelah laga. 

Baca juga: Pemain Australia: Indonesia Menyulitkan, lalu Sedikit Kasar dan Nakal

"Kami kalah secara skor, tetapi secara level performa, mungkin tidak," tuturnya.

"Para pemain mengikuti instruksi saya dengan sangat baik. Itu datang dari persiapan," kata pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Shin Tae-yong pun mengungkap sisi perbedaan yang ada pada timnas Indonesia dengan Australia.

Ia menilai level pengalaman dan fokus konsentrasi menjadi pembeda.

Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia Usai Gugur di Piala Asia 2023, Lawan Vietnam 2 Kali

"Tetap saja kami kalah. Level pengalaman dan level konsentrasi kedua tim masih berbeda," tutur STY.

"Suatu hari, mungkin kami akan kembali bertemu mereka dengan kekuatan yang berbeda," katanya.

Sebelumnya, timnas Indonesia menembus babak 16 besar Piala Asia 2023 sebagai salah satu tim peringkat tiga terbaik di turnamen.

Pencapaian itu membuat tim Garuda mengukir catatan bersejarah lolos fase gugur Piala Asia untuk kali pertama.

Sementara itu, Australia merupakan juara Piala Asia 2015 dan lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup B.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com