Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Piala Asia 2023 Hari Ini: Timnas Indonesia Vs Irak, Garuda Janjikan Performa Berbeda

Kompas.com - 15/01/2024, 05:01 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Jadwal Piala Asia 2023 hari ini menghadirkan pertandingan timnas Indonesia vs Irak dan Korea Selatan vs Bahrain.

Timnas Indonesia akan menjalani duel kontra Irak dalam matchday pertama babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023.

Laga timnas Indonesia vs Irak dalam jadwal Piala Asia 2023 akan berlangsung di Stadion Ahmad bin Ali, Qatar, pada Senin (15/1/2024) mulai pukul 21.30 WIB.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui skuad Garuda mempunyai selisih ranking FIFA yang jauh dari Irak.

Sekarang ini, timnas Indonesia berada di posisi ke-146. Di lain sisi, Irak bercokol di peringkat ke-63 FIFA.

Baca juga: Piala Asia 2023 Indonesia Vs Irak, Garuda Siap Main Lebih Bagus

“Timnas Indonesia sudah siap menghadapi Irak. Saya setuju bahwa ada selisih ranking yang sangat besar antara Irak dan Indonesia,” kata STY, dikutip dari laman resmi PSSI.

“Tentu saja, kemampuan kami juga berbeda dengan Irak, semua orang tahu itu dan saya harus mengakuinya,” ujar dia.

Kendati demikian, STY menjelaskan, timnas Indonesia tak terpengaruh. Ia mengatakan, Garuda siap untuk menunjukkan performa apik melawan Irak.

Shin Tae-yong pun meyakini, penampilan timnas Indonesia akan sepenuhnya berbeda saat tumbang 1-5 dari Irak dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia 2023

“Kami akan menunjukkan performa yang lebih baik. Saya tak bisa berbicara hasil nanti,” ucap Shin Tae-yong.

“Namun, kalian bisa berharap lebih dibandingkan pertemuan pertama (lawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia),” katanya.

“Tim kami masih sangat muda. Kami adalah tim termuda di grup kami dan relatif lebih lemah,” ujar pelatih asal Korea Selatan itu.

Beralih ke pertandingan lain, Korea Selatan akan bertanding kontra Bahrain dalam matchday pertama fase Grup E Piala Asia 2023.

Duel Korea Selatan vs Bahrain bakal berlangsung di Stadion Jassim Bin Hamad pada Senin (15/1/2024) mulai pukul 18.30 WIB.

Baca juga: Catatan Duel Timnas Indonesia Vs Irak Jelang Duel di Piala Asia 2023

Pelatih Korea Selatan, Juergen Klinsmann, menyadari duel menghadapi Bahrain akan sangat penting bagi Son Heung-min dkk.

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com