Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas Indonesia Vs Iran, Uji Coba Terakhir Jelang Piala Asia

Kompas.com - 06/01/2024, 20:10 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Timnas Indonesia akan menjalani pertandingan persiapan terakhir melawan Iran dalam uji coba terakhir menjelang Piala Asia 2023.

Jadwal timnas Indonesia vs Iran bakal berlangsung di Doha, Qatar, pada Seelasa (9/1/2024).

Timnas Indonesia sejatinya telah melakoni dua kali laga uji coba melawan Libya sebagai persiapan Piala Asia 2023 pada 2 dan 5 Januari 2024.

Saat itu, timnas Indonesia mengalami kekalahan besar 0-4 dalam uji coba pertama yang tidak masuk penghitungan poin FIFA dan dipakai pelatih Shin Tae-yong untuk mengamati kondisi fisik para pemainnya..

Baca juga: Hasil Timnas Indonesia Vs Libya 1-2, Pengakuan Yakob Sayuri

Selanjutnya, timnas Indonesia harus menerima kenyataan kembali tumbang dari Libya dengan skor 1-2 pada laga yang mempertaruhkan poin FIFA.

Walau demikian, timnas Indonesia mampu memperlihatkan perlawanan setelah sempat unggul lebih dulu via Yakob Sayuri.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, pun mengaku puas dengan penampilan Jordi Amat dkk saat menghadapi Libya.

“Di luar skor, saya puas atas performa para pemain hari ini,” kata Shin Tae-yong dalam keterangan yang diterima Kompas.com pada Jumat (5/1/2024).

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Libya 1-2, STY Yakin Performa Garuda Akan Berkembang

Eks pelatih Korea Selatan itu menjelaskan, timnas Indonesia belum sepenuhnya berlatih taktik selama pemusatan latihan di Turkiye.

Menurut Shin Tae-yong, timnas Indonesia baru menjalani latihan taktik satu hari sebelum laga kedua kontra Libya.

“Selama di Turkiye, kami sudah latihan fisik tanpa bisa latihan taktik,” ungkap pelatih berkebangsaan Korea Selatan itu.

“Antisipasi melawan Irak (di Piala Asia), saya menggunakan formasinya dan semua bekerja keras,” imbuh dia.

Baca juga: HT Timnas Indonesia Vs Libya 1-2: Rizky Ridho Blunder, Garuda Tertinggal

Sementara itu, Yakob Sayuri mengakui bahwa performa timnas Indonesia belum sempurna karena masih kerap melakukan kesalahan.

“Pertama-tama, saya apresiasi kerja keras teman-teman di pertandingan tadi (melawan Libya),” kata dia.

“Mungkin dilihat sendiri dari pertandingan atadi masih ada kesalahan-kesalahan yang dilakukan, baik itu individu maupun tim.”

“Semoga beberapa hari ke depan menjelang Piala Asia, kami bisa lebbih giat lagi dan tampil konsisten di Piala Asia,” lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com