Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Drama Genoa Vs Inter: Gol Nerrazzurri Kontroversial, Laga Dihentikan karena Asap

Kompas.com - 30/12/2023, 11:12 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Duel Genoa melawan Inter Milan diwarnai drama. Sebab, laga sempat dihentikan dan gol Inter dinilai kontroversial.

Inter Milan menorehkan hasil seri 1-1 melawan Genoa dalam pekan ke-18 Serie A, kompetisi tertinggi Liga Italia, musim 2023-2024.

Laga Genoa vs Inter dalam jadwal Liga Italia berlangsung di Stadion Luigi Ferraris pada Sabtu (30/12/2023) dini hari WIB.

Inter membukukan gol lebih dulu via Marko Arnautovic (42’). Genoa lalu membalas lewat sundulan Radu Dragusin (45+7’).

Gol Marko Arnautovic untuk Inter Milan memicu kontroversi. Sebab, dinilai ada pelanggaran sebelum proses terjadinya gol.

Baca juga: Genoa Vs Inter: Potensi Bencana Nerazzurri Tanpa Lautaro Martinez

Saat itu, Matteo Darmian melepaskan lemparan ke dalam kepada Yann Aurel Bisseck yang menerima pengawalan ketat dari pemain Genoa, Kevin Strootman.

Yann Aurel Bissek terlihat mendorong Kevin Strootman sampai jatuh ke tanah. Si kulit bulat lalu bergerak ke arah Nicolo Barella.

Barella lantas melepaskan tembakan dan membentur tiang. Bola bergerak ke Arnautovic yang langsung disambut sepakan ke gawang Genoa.

Para pemain Genoa tampak tidak terima dengan keputusan wasit Daniele Doveri karena mengesahkan gol Inter Milan.

Mereka meminta agar video assistant referee (VAR) melakukan intervensi lantaran melihat Bisseck melakukan dorongan kepada Strootman.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia: Inter Kokoh di Puncak, Lazio Petik 3 Poin

Namun, Daniele Doveri tetap teguh kepada keputusannya. Ia memberikan Inter Milan gol lewat aksi Arnautovic.

Mantan wasit asal Italia, Luca Marelli, berpendapat seharusnya ada keputusan pelanggaran karena Bisseck secara jelas mendorong Strootman sebelum gol terjadi.

"Itu adalah gol yang akan menimbulkan banyak kontroversi," kata Marelli, dikutip dari Football Italia.

"Strootman terjatuh ke tanah saat Bisseck mendorongnya dengan kedua tangan di punggungnya," tuturnya.

"Jelas itu adalah pelanggaran dan sejujurnya saya berharap VAR akan melakukan intervensi," tambah dia.

Halaman:


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com