Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thomas Doll Gusar Persija Kehilangan Nyali Menyerang

Kompas.com - 10/12/2023, 13:00 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, gusar bukan kepalang seusai timnya bermain imbang 1-1 melawan Persebaya Surabaya pada pekan ke-22 Liga 1 2023-2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (9/12/2023) sore.

Pada awal laga, Persija mampu tampil agresif dan berhasil membuka keunggulan pada menit ke-7 lewat aksi Maciej Gajos. Namun, setelah gol tersebut, permainan tim berangsur-angsur menurun.

Tim seperti kehilangan nyali untuk bermain keluar. Alhasil, Persebaya mengambil alih kendali permainan.

Puncaknya ialah tuan rumah menyamakan kedudukan pada menit ke-25 lewat tendangan Bruno Moreira.

Baca juga: Hasil Persebaya Vs Persija 1-1: Gol Gajos Dibalas Bruno, Tuntas Tanpa Pemenang

"Saya kecewa dengan hasil ini. Kami mendominasi permainan hingga akhirnya mampu mencetak gol. Namun, setelah itu semuanya berubah, para pemain seperti takut untuk maju membangun serangan," ujar pelatih asal Jerman itu.

"Setelah itu, kesalahan kerap dilakukan oleh para pemain. Hal itu membuat Persebaya bisa kembali bermain dengan nyaman dan mampu mencetak gol penyeimbang," katanya.

Berdasarkan statistik dari total 49 persen penguasaan bola, Persija hanya mampu melesakkan 10 tendangan dengan dua tendangan ke arah gawang.

Artinya, selain gol Maciej Gajos pada menit ke-7, Riko Simanjuntak dkk hanya satu kali mengancam gawang Ernando Ari pada 83 menit sisanya.

Baca juga: BERITA FOTO: Ditahan Persija, Persebaya di Ambang Zona Degradasi

Selain itu, pemain Persija juga sering kalah duel perebutan bola dan berakhir melakukan pelanggaran. Total ada 18 pelanggaran yang dilakukan dan empat di antaranya diganjar kartu kuning.

Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll saat laga pekan ke-22 Liga 1 2023-2024 melawan Persebaya Surabaya yang berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (9/12/2023) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll saat laga pekan ke-22 Liga 1 2023-2024 melawan Persebaya Surabaya yang berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (9/12/2023) sore.

Thomas Doll mengaku tidak senang dengan cara bermain Persija tersebut. Menurut dia, pemain mengulang kembali kesalahan-kesalahan di laga sebelumnya, padahal evaluasi sudah getol dilakukan.

"Saya tidak puas dengan cara bermain seperti ini. Lagi-lagi kami melewatkan kesempatan meraih tiga poin dari kandang lawan," katanya.

Hasil imbang ini memperpanjang puasa kemenangan tim berjuluk Macan Kemayoran. Hanif Sjahbandi dkk terakhir merasakan manisnya kemenangan pada laga pekan ke-19 saat menjamu Persikabo 1973. Kala itu mereka menang besar dengan skor 4-0.

Setelah itu, tim kebanggan The Jak ini meraih hasil imbang melawan Bhayangkara FC (2-2), Persita (1-1), dan terakhir Persebaya (1-1).

Kini, Persija berada di posisi ke-9 klasemen sementara Liga 1 2023-2024 dengan perolehan 29 poin. Poin yang sama dengan Barito Putera yang berada di posisi satu tingkat di atas tim.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Liga Indonesia
Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Internasional
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Badminton
Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Motogp
Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Badminton
Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

Liga Italia
Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Liga Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Badminton
Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com