Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis, Akhir Penantian 38 Tahun Tim Panser

Kompas.com - 30/11/2023, 09:30 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Jerman berhasil mengamankan tiket final Piala Dunia U17 2023 Indonesia. Panser Muda menendang Argentina dan mengakhiri penantian 38 tahun.

Jerman menang dramatis atas Argentina pada babak semifinal, di Stadion Manahan Solo, Selasa (29/11/2023) lalu.

Pertandingan semifinal Piala Dunia U17 2023 antara Argentina vs Jerman berjalan sangat sengit. Kedua tim terlibat kejar-kejaran gol pada waktu normal dan harus menyelesaikan laga melalui adu penalti.

Jerman unggul terlebih dulu pada menit ke-9 lewat Paris Brunner. Kemudian, Argentina membalikan keadaan menjadi 2-1 lewat dwigol Agustin Ruberto pada menit ke-36 dan 45+4.

Pada babak kedua, Jerman berbalik unggul 3-2 setelah Paris Brunner mencetak gol keduanya pada menit ke-58, disusul sumbangsih Max Moerstedt (69’).

Kemenangan yang tampak sudah di depan mata Jerman buyar setelah Agustin Ruberto mencetak gol ketiganya dua menit sebelum masa injury time berakhir, tepatnya menit ke-90+7.

Laga pun ditentukan lewat adu penalti. Konstantin Heide muncul sebagai pembeda.

Baca juga: Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis, Bukan soal Balas Dendam

Kiper Jerman kelahiran 27 Januari 2006 tersebut berhasil menggagalkan dua eksekutor Argentina, yakni Franco Mastantuono dan Claudio Echeverri.

Penendang ketiga Jerman, Finn Jeltsch, sejatinya juga gagal menceploskan bola. Namun dua eksekutor Tim Panser yang lain, Fayssal Harchaoui dan Paris Brunner berhasil menuntaskan tugasnya.

Jerman pun berhasil memenangi babak adu penalti dengan skor 4-2.

Pemain Timnas Jerman Maximillan Henng berhasil melewati pemain Argentina saat laga semifinal Piala Dunia U17 2023 Indonesia yang berlangsung di Stadion Manahan Solo, Selasa (28/11/2023) sore.KOMPAS.com/Suci Rahayu Pemain Timnas Jerman Maximillan Henng berhasil melewati pemain Argentina saat laga semifinal Piala Dunia U17 2023 Indonesia yang berlangsung di Stadion Manahan Solo, Selasa (28/11/2023) sore.

Kemenangan ini mengakhiri penantian 38 tahun Jerman untuk mentas di final Piala Dunia U17.

Terakhir kali timnas berjuluk Der Panzer masuk final Piala Dunia U17 adalah pada edisi pertama penyelenggaraan, yakni tahun 1985, saat masih berformat U16.

Kala itu, Panser Muda berhadapan dengan Nigeria di partai final dan kalah 0-2. Nigeria pun menjadi juara pertama Piala Dunia kelompok usia U16 tersebut.

Jerman juga pulang membawa trofi sepatu emas melalui sang pemain Marcel Witeczek dengan delapan gol.

Setelah edisi 1985, Jerman tak pernah lagi kembali ke partai puncak Piala Dunia U17 2023.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib: Ezra Walian, 'Supersub' Beri Perbedaan

Madura United Vs Persib: Ezra Walian, "Supersub" Beri Perbedaan

Liga Indonesia
UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

Sports
Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Liga Indonesia
Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com