Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persik Vs Persebaya: Song Ui-young Disulap Jadi Bek, Kian Susah karena Kartu Merah

Kompas.com - 27/10/2023, 20:30 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.comPersebaya Surabaya harus menelan pil pahit pada laga pekan ke-17 Liga 1 2023-2024, saat tandang ke Persik Kediri.

Tim beralias Bajul Ijo kalah 0-4 dalam laga yang berlangsung di Stadion Brawijaya Kota Kediri, Jawa Timur, Jumat (27/10/2023) sore.

Persik menang telak berkat trigol Flavio Silva (55', 61', 65') dan sebuah torehan dari Adi Eko Jayanto (47').

Pemain asing Persebaya, Song Ui-young, menjadi sorotan karena bermain di luar posisi aslinya sebagai seorang gelandang.

Pelatih Persebaya, Josep Gombau, melakukan perjudian dengan menggeser sang pemain Singapura sebagai bek.

Hasilnya penampilan, Song Ui-young jauh dari kata memuaskan. Gol pertama Persik yang dicetak Adi Eko Jayanto pada menit ke-47 tercipta karena adanya unsur kesalahan Song Ui-young dalam mengantisipasi tendangan keras pemain lawan.

Bola mengenai kakinya dan berbelok masuk ke gawang tanpa bisa diantisipasi penjaga gawang Persebaya, Ernando Ari, yang sudah salah langkah.

Baca juga: Hasil Persik Vs Persebaya 4-0: Flavio Hattrick, Bajul Ijo Kalah Lagi

Gol kedua Persik yang tercipta melalui sontekan Flavio Silva pada menit ke-55 juga tak lepas dari kesalahan Song Ui-yong dalam mengantisipasi bola dengan kepalanya.

Pelatih Persebaya, Josep Gombau, tak ingin pemainnya menjadi kambing hitam dari hasil buruk yang diterima tim.

Ia pasang badan dengan menyebut bahwa keputusan menggeser pemain berusia 29 tahun itu dari posisi natural terpaksa dilakukan karena krisis pemain di lini pertahanan.

Seperti diketahui Persebaya tak diperkuat dua bek andalan mereka Dusan Stefanovic dan Kadek Raditya. Hanya ada nama Riswan Lauhin dan Yohanis Kandaimu, sebagai nama senior yang bisa diandalkan di sektor pertahanan.

Baca juga: Alasan Josep Gombau Belum Percaya Pemain Muda Persebaya

Keputusan Josep Gombau menaruh Song Ui-yong sebagai pemain belakang tak lepas dari kemampuan sang pemain Singapura yang kuat dalam menahan bola saat bermain sebagai gelandang.

“Song Ui-yong bermain bek tengah karena kami punya banyak pemain cedera. Dan setelah pekan ini, saya menggeser dia bermain sebagai bek,” tutur pelatih asal Spanyol itu.

“Saya pikir dia bermain cukup bagus, dan dia membantu tim dengan cukup bagus. Song Bagus dalam build up,” ujarnya menambahkan.

Ia mengatakan kekalahan Persebaya dari Persik tak cuma dipicu oleh krisis pemain belakang, tapi juga situasi sulit karena bermain dengan 10 orang.

Ya, kapten Persebaya, Reva Adi Utama, diganjar kartu merah oleh wasit pada menit ke-54.

Kalah jumlah pemain membuat Persebaya lebih banyak ditekan oleh lawan dan kehilangan arah permainan.

“Setelah bermain 10 pemain sangat sulit bagi kami. Kami kemasukan empat gol, kami dapat own goal, kami punya banyak kesalahan,” tutur Josep Gombau.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Motogp
Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Badminton
Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

Liga Italia
Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Liga Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Badminton
Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib: Ezra Walian, 'Supersub' Beri Perbedaan

Madura United Vs Persib: Ezra Walian, "Supersub" Beri Perbedaan

Liga Indonesia
UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

Sports
Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Liga Indonesia
Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com