Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenangan Man United Kontroversi, Garnacho Dikecam karena Rusak Titik Penalti

Kompas.com - 25/10/2023, 20:00 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bintang Manchester United, Alejandro Garnacho, dikecam seusai merusak titik penalti dalam laga melawan Copenhagen.

Man United berhasil memetik kemenangan 1-0 atas Copenhagen dalam matchday ketiga babak penyisihan Grup A Liga Champions 2023-2024.

Laga Man United vs Copenhagen dalam jadwal Liga Champions berlangsung di Stadion Old Trafford pada Rabu (25/10/2023) dini hari WIB.

Man United membobol gawang Copenhagen melalui tandukan Harry Maguire saat pertandingan memasuki menit ke-72.

Copenhagen sejatinya mendapatkan kesempatan untuk mengakhiri laga dengan kedudukan imbang melawan Man United setelah mendapatkan penalti pada menit ke-90+5.

Baca juga: Man United Vs Copenhagen, Malam Penebusan Dosa Onana dan Maguire

Sayang bagi Copenhagen, eksekusi penalti Jordan Larsson mampu ditahan kiper Man United, Andre Onana. Ini membuat Man United menang 1-0.

Sebelum Jordan Larsson menendang penalti, aksi Alejandro Garnacho di titik penalti Man United menjadi sorotan.

Betapa tidak? Garnacho mencuri kesempatan untuk merusak titik putih. Ia menginjak titik penalti dengan kedua kakinya.

Aksi Garnacho tidak diketahui oleh wasit. Sebab, sang pengadil lapangan tengah berupaya untuk menangani kemarahan pemain Man United lainnya.

Baca juga: Hasil Lengkap Liga Champions: Man United hingga Real Madrid Berjaya

Eks pemain Arsenal, Kim Kallstrom, buka suara soal aksi Garnacho yang melakukan perusakan di titik putih sebelum Larsson menendang penalti.

“Sikap yang buruk sekali. Entahlah, sangat kekanak-kanakan,” ucap Kallstrom, dikutip dari Daily Mail pada Rabu (25/10/2023).

Jurnalis olahraga Swedia, Olof Lundh, menanggapi pernyataan Kallstrom. Ia mengatakan, Garnacho seharusnya mendapatkan hukuman.

Di samping itu, pelatih Man United, Erik ten Hag, dan juru racik Copenhagen, Jacob Neestrup, tak menyadari perusakan titik putih yang dilakukan Garnacho.

“Saya tidak melihatnya. Wasitu mungkin juga tak melihatnya. Jadi, saya tidak tahu,” ucap Ten Hag kepada TNT Sports.

Baca juga: Man United Vs Copenhagen: Hojlund Terkuat, MU Bertabur Pemain Kelas Atas

Adapun raihan tiga poin sangat berharga untuk Man United setelah mengalami dua kekalahan beruntun dalam fase grup Liga Champions 2023-2024.

Hasil melawan Copenhagen membuat Man United naik ke posisi ketiga klasemen Grup A Liga Champions 2023-2024 dengan raihan tiga angka.

Man United berada di bawah Bayern Muenchen dan Galatasaray yang berurutan menempati posisi pertama dan kedua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Badminton
Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib: Ezra Walian, 'Supersub' Beri Perbedaan

Madura United Vs Persib: Ezra Walian, "Supersub" Beri Perbedaan

Liga Indonesia
UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

Sports
Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Liga Indonesia
Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com