Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Uruguay Vs Brasil 2-0, Darwin Nunez Patahkan Goyangan Samba

Kompas.com - 18/10/2023, 11:35 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Hasil Uruguay vs Brasil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL pada Rabu (18/10/2023) pagi WIB memberikan kejutan besar dengan kemenangan 2-0 bagi tuan rumah Urugay.

Brasil kebobolan pertama dari gol Darwin Nunez (42') sebelum pemain sama menyediakan umpan kepada Nicolas de la Cruz (77') untuk menuntaskan laga di Centenario Stadium, Montevideo, tersebut.

Hasil ini historis karena menjadi kali pertama Brasil kalah di laga kualifikasi Piala Dunia setelah lebih dari 8 tahun.

Timnas Brasil tak pernah menderita kekalahan di kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan sejak 8 Oktober 2015 saat masih di bawah asuhan Dunga.

Tak hanya itu, Brasil juga tak pernah menderita kekalahan kontra Uruguay sejak Juli 2001 pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022.

Setelah itu, ada 12 pertandingan antara Brasil dan Uruguay dengan tim Samba memenangi tujuh serta lima laga lainnya berakhir imbang.

Tadinya, ini merupakan rekor tak terkalahkan terpanjang Brasil melawan sebuah negara Amerika Selatan.

Kekalahan 0-2 juga menjadi catatan hitam karena Brasil tak pernah kalah lebih dari satu gol saat menghadapi Uruguay sejak 1983.

Baca juga: Mendukung Palestina, Anwar El Ghazi Dibekukan Klub Jerman

Bukan hanya kekalahan yang menyesakkan bagi fans Negeri Samba. Penyerang andalan Brasil, Neymar, juga harus ditandu keluar dengan cedera di lutut kirinya pada babak pertama.

Neymar akan tinggal sementara di Montevideo untuk melakukan pemindaian cederanya, seperti yang diutarakan oleh tim komunikasi CBF (PSSI-nya Brasil).

Eks Barcelona dan PSG itu akan ditemani oleh Dr Rodrigo Lasmar.

Neymar sendiri pernah mengalami beberapa cedera saat memperkuat timnas Brasil, dua di antaranya terjadi pada Piala Dunia 2014 dan Piala Dunia 2022.

Berkat hasil ini, Uruguay mengokupasi peringkat kedua di klasemen.

Sementara, Brasil turun ke peringkat ketiga dengan dua kemenangan, satu seri, dan satu kekalahan.

Dua laga berikutnya, Brasil akan menghadapi Kolombia (16 November) dan partai klasik Amerika Latin kontra  Argentina (21 November).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com