Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong sampai Juni 2024

Kompas.com - 11/10/2023, 06:30 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Perpanjangan kontrak pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, hingga Juni 2024.

Hal tersebut disampaikan Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir, dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa (10/10/2023).

“Pembicaraan saya dengan coach Shin Tae-yong sampai Juni 2024,” kata Erick.

Erick menyampaikan hal tersebut sebagai respons soal kabar perpanjangan kontrak pelatih asal Korea Selatan itu bersama Timnas Indonesia selama tiga tahun.

Dia menegaskan bahwa perpanjangan kontrak masih sampai Juni 2024.

Ercik mengatakan, eks juru taktik timnas Korea Selatan tersebut masih akan mendampingi Timnas Indonesia tampil di Piala Asia senior dan Piala Asia U-23 2024 hingga selesai.

“Di mana penilaiannya nanti apakah perpanjangan lebih panjang ya tentu sesuai dengan prestasi yang ada di kejuaraan Asia di Qatar, baik senior maupun U-23,” katanya.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Brunei: Mimpi Piala Dunia, Misi Sapu Bersih Garuda

Meski begitu, Erick memberikan apresiasi kepada pelatih Shin Tae-yong (STY) karena mampu membawa timnas Indonesia mencapai prestasi historis dengan lolos ke tingkat Asia.

Menurut Erick, pencapaian Indonesia dengan lolos di dua turnamen tersebut merupakan hal yang luar biasa karena pertama dalam sejarah sepak bola Indonesia setelah 17 tahun absen.

“Saya rasa coach Shin Tae-yong sudah berbuat maksimal ketika membawa pertama kalinya U-23 lolos di (Piala) Asia. Ini pertama kali dalam sejarah dan timnas kita setelah 17 tahun kembali bermain di tingkat Asia,” tutur Erick.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN ini memberi isyarat lampu hijau memperpanjang kontrak bagi STY seusai Juni 2024.

Namun, STY harus bisa memenuhi pencapaian yang diharapkan PSSI.

“Jadi sebuah prestasi yang luar biasa, karena itu saya mengapresiasi tentu perpanjangan kontrak. Tetapi, kalau lebih panjang lagi ya tentu saya berharap ada target-target yang kita sepakati. Saya akan diskusi dengan coach Shin Tae-yong, saya ada kedekatan dan ini hal yang baik buat sepak bola Indonesia,” kata Erick.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Liga Inggris
Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Liga Indonesia
Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com