Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U17 Indonesia Vs Korea Selatan: Efek Shin Tae-yong Dibicarakan

Kompas.com - 29/08/2023, 21:30 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas U17 Korea Selatan, Byun Sung-hwan, menyinggung efek yang ditimbulkan oleh peracik taktik timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Timnas U17 Korea Selatan tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi timnas U17 Indonesia dalam laga uji coba jelang Piala Dunia U17 2023.

Laga timnas U17 Indonesia vs Korea Selatan bakal berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga pada Rabu (30/8/2023).

Jelang duel tersebut, Byun Sung-hwan mengakui dirinya tak mengenal dekat sepak bola Indonesia.

Baca juga: Timnas U17 Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Muda Pelajari Finalis Piala Asia

Meski begitu, Byun Sung-hwan tahu betul bahwa Indonesia mempunyai minat besar kepada olahraga sepak bola.

“Saya tidak terlalu mengetahui tentang sepak bola Indonesia,” kata Byun Sung-hwan dalam sesi konferensi pers jelang laga timnas U17 Indonesia vs Korea Selatan pada Selasa (29/8/2023).

“Namun, saya mengetahui bahwa Indonesia mempunyai gairah besar terhadap sepak bola,” tutur dia menjelaskan.

Setelah itu, Byun Sung-hwan menyinggung juru racik taktik timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Baca juga: Bima Sakti Dikritik karena Latih Timnas di Piala Dunia U17: Sadar Tak Sempurna, Siap Belajar

Byun Sung-hwan mempunyai keyakinan timnas Indonesia bisa berkembang di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong.

Ia lalu meminta kepada seluruh penggemar dan media di Indonesia untuk memberikan dukungan kepada Shin Tae-yong.

“Setelah Shin Tae-yong diplot menjadi pelatih timnas Indonesia, saya pikir sepak bola Indonesia semakin besar dan berkembang secara performa,” ucap dia.

“Saya pikir, saya tahu STY bakal memimpin timnas Indonesia di sejumlah kompetisi nanti,” katanya.

“Saya ingin media dan fan di Indonesia mendukung dia. Saya yakin, dia bisa memperlihatkan permainan bagus,” ujarnya.

Baca juga: Egy Maulana Vikri Kembali Dipanggil Timnas

Adapun Shin Tae-yong bakal menukangi timnas Indonesia dalam FIFA Matchday edisi September 2023.

Nantinya, timnas Indonesia bakal melakoni duel kontra Turkmenistan di Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada 8 September 2023.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Liga Spanyol
Pelatih Persib Ungkap 'Masalah' Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Pelatih Persib Ungkap "Masalah" Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Liga Indonesia
Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Liga Indonesia
Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam 'Menembus Garis Batas'

Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam "Menembus Garis Batas"

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Badminton
Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Liga Indonesia
PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

Liga Indonesia
Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Liga Spanyol
Kata Jonatan Usai Gugur di Singapore Open 2024: Belum Bisa Terima...

Kata Jonatan Usai Gugur di Singapore Open 2024: Belum Bisa Terima...

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com