Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persik Vs Persib: Ada Kartu Merah, Laga Berubah, Macan Putih Kalah

Kompas.com - 29/07/2023, 05:40 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KEDIRI, KOMPAS.com - Persik Kediri dibekuk Persib Bandung dalam pertandingan pekan kelima Liga 1 2023-2024

Hasil Persik vs Persib pada Jumat (28/7/2023) di Stadion Brawijaya, Kediri, menunjuk skor 1-2 untuk keunggulan tim tamu.

Kartu merah Renan Silva menjadi masalah bagi tuan rumah Persik. Bagaimana tidak? Persik yang sedang menikmati permainan, tiba-tiba kehilangan dominasi atas Persib sejak mereka kekurangan pemain.

Situasi berbalik. Persik menjadi didikte Persib pada babak kedua. Keunggulan 1-0 yang didapat lewat gol cepat Flavio Silva pun disamakan tim tamu pada menit ke-83 via upaya Ciro Alves.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Menang Perdana, Melesat Ungguli Persija

Macan Putih, julukan Persik, harus tertunduk lesu ketika Ryan Kurnia merobek jala gawang Dikri Yusron. 

Kekalahan 1-2 dari Persib membawa Persik masuk zona merah klasemen sementara Liga 1 2023-2024.

Pelatih Persik, Marcelo Rospide, menilai timnya bermain baik sesuai dengan apa yang ia instruksikan.

Semuanya berubah setelah kartu merah keluar dari kantong wasit Agus Fauzan Arifin.

Baca juga: Head to Head Persik Vs Persib, Ujian Krisis Percaya Diri Maung Bandung

“Kami memainkan pertandingan yang bagus, kami membuat beberapa situasi bagus. Kami memiliki peluang dan juga mengontrol jalannya laga. Kami juga bisa mengendalikan pergerakan Persib ketika melancarkan serangan,” papar Marcelo.

“Hingga akhirnya ada kartu merah dan laga berubah tentunya. Bandung jadi mulai lebih menyerang dan itu yang jadi kekuatan mereka, barisan penyerangan,” tutur Marcelo.

Sebuah kekalahan yang begitu disesali sang pelatih asal Brasil. Namun, ia merasa dengan 10 pemain, Persik bisa membuat kesulitan Persib yang bertabur bintang. 

Andai saja dua gol pada 10 menit akhir laga tidak tercipta, maka Persik bisa keluar sebagai pemenang.

Baca juga: Hasil Persik Vs Persib 1-2: Maung Bandung Comeback, Petik Kemenangan Perdana

Marcelo Rospide menyayangkan timnya kehilangan fokus, hingga harus menanggung kekalahan di hadapan suporter sendiri. 

“Persib memasang empat pemain di lini depan dan kami menjawabnya dengan memasang empat bek juga. Di babak kedua, kami benar-benar tertekan, wajar karena mereka butuh hasil (bagus),” papar Marcelo.

“Kami juga melakukan perubahan karena ketika saya memainkan 4-3-2, saya harus tetap berpikir soal opsi menyerang, bukan hanya bertahan. Sangat disayangkan dalam kurun waktu 2-3 menit mereka mampu mencetak dua gol dan laga berakhir seperti itu,” tutur Marcelo diiringi kekecewaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com