Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Joko Susilo Ingin Buat Kesan sebelum Pelatih Baru Arema FC Datang

Kompas.com - 28/07/2023, 15:29 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Joko Susilo bertekad ingin meninggalkan kesan sebelum lengser dari posisi sebagai pelatih Arema FC. Ia tetap bersikap profesional agar timnya bangkit.

Arema FC bakal menggaet pelatih baru. Joko Susilo menyadari bahwa jabatannya sebagai nakhoda Singo Edan tinggal menghitung hari.

Meski demikian, Joko akan terus memberikan yang terbaik. Ini dilakukan demi Arema FC sekaligus menjaga marwahnya sebagai seorang profesional.

“Saya petarung jadi situasi apapun tidak melemahkan saya dan tidak membuat saya kendor dan mengurangi semangat saya. keprofesionalan tetap saya junjung,” tegasnya kepada Kompas.com.

Baca juga: Persis Vs Arema FC: Laga Pindah ke Sriwedari, Tanpa Penonton

Tim kepelatihan Arema FC mengalami reformasi usai kekalahan 1-3 dari Bali United pekan lalu.

Pelatih Putu Gede dan pelatih kiper Fauzal Mubaroq berpamitan sebagai bentuk rasa tanggung jawab.

Kemudian manajemen Arema FC mengonfirmasi pelatih baru akan tiba pada satu hingga dua pekan ke depan.

Jadi, untuk sementara waktu Joko Susilo akan memimpin Dendi Santoso dkk sampai pelatih kepala baru tiba.

Ia pun sudah mengetahui situasi yang terjadi. Akan tetapi ia menerangkan tidak punya waktu untuk memikirkan hal tersebut.

Sebab prioritasnya saat ini adalah membantu Arema FC untuk tidak jatuh lebih dalam pada situasi sulit yang sedang dihadapi. Apalagi lawan yang sedang dihadapi tim belum bisa dikatakan membaik.

“Persiapan terakhir melawan Persis Solo, alhamdulillah tetap saja ada beberapa pemain yang tidak main di Bali masih belum sembuh,” terang pelatih berlisensi AFC Pro itu.

“Ya, ini di luar perkiraan, tapi ya tetap tidak boleh alasan dengan itu,” tegasnya.

Saat ini ia dan staf pelatih yang tersisa benar-benar harus memeras otak mencari jalan keluar.

Tim berjuluk Singo Edan ini tercatat kehilangan beberapa pemain karena cedera, yakni Samuel Balinsa, Diarra Ichaka dan Charles Lokolingoy sedangkan Johan Ahmat Farizi masih dipantau.

Selain itu, tim juga mesti bisa mengeluarkan potensi terbaik pemain muda yang harus dimainkan selama 45 menit sesuai regulasi.

Baca juga: Greg Nwokolo Vakum Setahun Lebih, Pastikan Fisik Prima untuk Arema FC

“Saya sudah minta pada semuanya mereka di sini harus siap untuk mengemban tugas yang diamanahkan untuk bermain di Arema,” ujar Joko Susilo.

“Jadi tidak ada alasan untuk semuanya. Pemain yang inti atau tidak juga tidak jadi alasan,” pungkasnya.

Pada pekan ke-5 Liga 1 2023-2024, Arema FC akan melawan tuan rumah Persis di Stadion Sriwedari Solo, Minggu (30/7/2023) sore.

Pertandingan berlangsung tanpa penonton karena Stadion Manahan Solo yang biasanya menjadi homebase Persis saat pertandingan kandang harus menjalani perawatan setelah digunakan Konser Dewa 19, Sabtu (29/7/2023) malam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Liga Indonesia
Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com