Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Persib Bandung Jadi Tim Selalu Kebobolan Lebih Dulu...

Kompas.com - 25/07/2023, 11:00 WIB
Adil Nursalam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Caretaker Persib Bandung Yaya Sunarya mengumpulkan catatan-catatan penting seusai dijungkalkan PSM Makassar 2-4 dalam laga pekan keempat Liga 1 2023-2024

Ini menjadi bahan pertimbangan dan evaluasi tim jelang menghadapi laga tandang lain di depan, yakni Persik vs Persib di Stadion Brawijaya Kediri, Jumat (28/7/2023). 

Persib harus berani mengambil inisiatif penyerangan, tak terlalu banyak melakukan delay permainan. 

Baca juga: Persib Gelar Evaluasi, Rotasi Mungkin Terjadi Vs Persik, Butuh Kerja Keras

Mereka harus bisa menekan lawan sejak babak pertama. Maung Bandung tercatat menjadi tim yang selalu ketinggalan gol lebih dulu dari empat pertandingan yang dilalui. 

David da Silva cs dipaksa bertarung untuk mengejar ketinggalan. Kondisi itu yang membuat Persib belum pernah meraih kemenangan. 

Mulai dari ditahan imbang Madura United, Arema FC, Dewa United, dan dikalahkan PSM Makassar, Persib selalu kebobolan lebih dulu. Total sudah 10 gol bersarang di gawang Teja Paku Alam.

"Kami tidak perlu (bermain) menunggu ketika di babak pertama seperti men-delay permainan, kami harus sama agresif, kami harus sama punya kans bahwa kami punya peluang yang sama memenangi pertandingan," ucap Yaya.

Baca juga: Alasan Tak Ada Nama Rachmat Irianto di Starting Persib Saat Lawan PSM

Yaya mengapresiasi dan mengambil nilai positif ketika tim bisa fight mencari gol untuk mengatasi ketinggalan. 

Andai agresivitas dan determinasi tinggi tim ditunjukkan sejak awal, menurut dia, kemenangan tinggal menunggu waktu.

"Kemudian hal positif lainnya, apa yang pemain lakukan untuk mencoba mengejar ketinggalan adalah merupakan suatu bentuk usaha teman-teman pemain semua untuk fight," kata Yaya.

"Mencoba mengejar defisit gol, artinya ada daya juang yang ditunjukkan pemain yang tak ingin kalah, itu saya apresiasi," kata Yaya.

Baca juga: Persib Cari Pengganti Luis Milla: 4 Nama Masuk Bursa, Manajemen Hati-hati

Persib langsung menggelar evaluasi pada sesi latihan Selasa (25/7/2023). Yaya memberlakukan latihan tertutup di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). 

Ia ingin menerapkan formula baru ketika tandang ke Kediri dalam pertandingan pekan kelima Liga 1 2023-2024. Yaya juga mengisyaratkan rotasi, terutama di sektor pertahanan. 

"Rotasi pemain, semua possible (memungkinkan). Saya tekankan ke pemain semua, kami hanya ingin ada pemain yang bekerja keras di lapangan," ujar Yaya.

"Saya hanya ingin pemain yang menunjukan karakter mereka di lapangan untuk bisa memenangi setiap pertempuran dalam sebuah peperangan," ucapnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib: Ezra Walian, 'Supersub' Beri Perbedaan

Madura United Vs Persib: Ezra Walian, "Supersub" Beri Perbedaan

Liga Indonesia
UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

Sports
Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Liga Indonesia
Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com