Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persita Vs Persija Jakarta 1-0: Kaki Kiri Esal Sahrul Bikin Macan Tumbang

Kompas.com - 22/07/2023, 16:54 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Persita Tangerang menang 1-0 atas Persija Jakarta pada pekan keempat Liga1, kompetisi tertinggi Liga Indonesia musim 2023-2024.

Laga Persita vs Persija Jakarta dalam jadwal Liga 1 berlangsung di Stadion Indomilk Arena pada Sabtu (22/7/2023).

Kemenangan Persita Tangerang hadir berkat tendangan keras kaki kiri Esal Sahrul Muhrom pada menit ke-81.

Hasil ini membuat Persita Tangerang naik ke posisi kedua klasemen Liga 1 seusai mengumpulkan sembilan poin dari empat laga.

Baca juga: Link Live Streaming Persita Vs Persija Jakarta, Kickoff 15.00 WIB

Persita Tangerang hanya berselisih satu poin dari Dewa United, yang nyaman di puncak klasemen via torehan 10 angka.

Di lain sisi, hasil di markas Persita menandai kekalahan pertama Persija Jakarta pada Liga 1 2023-2024. 

Jalannya pertandingan Persita vs Persija Jakarta

Persita Tangerang menebar ancaman via tendangan Daniel Bustos pada menit ke-5. Namun, bola hasil sepakan dia masih diblok pemain bertahan Persija.

Setelah itu, Ramiro Fergonzi melepaskan tembakan ke gawang Persija. Sayang bagi Persita, upaya pemain Argentina itu nihil hasil.

Persita dan Persija terus mencoba untuk memecah kebuntuan. Akan tetapi, kedua tim sama-sama tak berhasil, sehingga laga babak pertama tuntas 0-0.

Berlanjut ke babak kedua, Irsyad Maulana meluncurkan bola dari dalam kotak penalti Persija Jakarta.

Baca juga: Persita Vs Persija: Syarat Macan Kemayoran Raih Kemenangan

Akan tetapi, kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, masih sigap untuk menghalau bola hasil tendangan Irsyad Maulana pada menit ke-50.

Tak berselang lama, Riko Simanjuntak bergerak dari sisi kiri pertahanan Persita. Ia lalu mengoper si kulit bulat ke Ryo Matsumura.

Tanpa berlama-lama, Ryo Matsumura berupaya untuk membelokkan bola. Tetapi, upayanya pada menit ke-60 masih melenceng dari gawang Persita.

Memasuki menit ke-81, Persita Tangerang sukses membukukan gol ke gawang Persija Jakarta melalui Esal Sahrul Muhrom.

Bermula dari umpan Ezequiel Vidal, Esal Sahrul memasukkan bola ke gawang Persija Jakarta lewat tendangan keras memakai kaki kiri.

Baca juga: Persija Vs Bhayangkara FC, Teka-teki Doll soal Maciej Gajos

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com