Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bursa Transfer: Inter Mau Lukaku, Man United Tetapkan Harga Maguire

Kompas.com - 11/07/2023, 05:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Inter Milan tengah berupaya untuk memboyong Romelu Lukaku. Di lain sisi, Manchester United bersedia melepas Harry Maguire.

Lukaku sempat dilaporkan menerima tawaran fantastis dari klub Arab Saudi, Al Hilal, senilai 45 juta poundsterling atau sekitar Rp 857 miliar per tahun.

Namun, Lukaku tak berniat untuk mengambil tawaran dari Al Hilal. Sebab, dia masih ingin berkarier di sepak bola Eropa bersama dengan Inter Milan.

Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, membenarkan Lukaku masih mengantongi keinginan mentas bersama klub Eropa.

Baca juga: Masih Ingin Bela Inter Milan, Lukaku Tolak Tawaran Rp 854 Miliar dari Al Hilal

Akan tetapi, jurnalis asal Italia itu menjelaskan bahwa sejatinya Lukaku tak melakukan negosiasi dengan tim asal Arab Saudi.

“Romelu Lukaku telah mengklarifikasi bahwa dia berniat untuk tetap di Eropa,” kata Fabrizio Romano di Twitter.

“Tidak ada negosiasi dengan klub Arab Saudi sampai saat ini,” tutur Fabrizio Romano terkait kabar masa depan Romelu Lukaku.

Menurut Fabrizio Romano, Inter Milan menjadi klub terdepan yang ingin mendapatkan servis Lukaku.

Baca juga: Harry Maguire Latihan Keras demi MU, Belajar dari Bek Andalan Mourinho

Inter Milan sempat meminjam Romelu Lukaku dari Chelsea pada musim lalu. Akan tetapi, periode peminjaman telah habis musim panas ini.

“Inter bakal kembali dengan proposal baru karena mereka menganggap Romelu sebagai target prioritas,” tutur Fabrizio Romano.

Man United siap jual Maguire

Sementara itu, Man United berniat untuk menjual bek asal Inggris, Harry Maguire, pada bursa transfer musim panas 2023.

Berdasarkan laporan Manchester Evening News, Man United mematok harga untuk Maguire di angka 50 juta poundsterling (sekitar Rp 952 miliar).

Selain itu, Man United juga berpotensi untuk menjual pemain seperti Eric Bailly, Alex Telles, Brandon Williams, Donny van de Beek, Jadon Sancho, dan Fred.

Baca juga: Transfer Man United - Bidik 3 Pemain Anyar, Buang Maguire dan Sancho

Uang penjualan dari nama-nama pemain di atas bakal digunakan Man United untuk memuluskan rencana transfer musim panas ini.

Terkini, Man United tengah memprioritaskan untuk mendatangkan kiper Inter Milan, Andre Onana, dan penyerang Atalanta, Rasmus Hojlund.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com