Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gabung ke Liga Arab, Steven Gerrard Jadi Pelatih Al Ettifaq

Kompas.com - 04/07/2023, 05:44 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BBC

KOMPAS.com - Legenda hidup Liverpool, Steven Gerrard, resmi melanjutkan karier kepelatihannya di Arab Saudi dengan menjadi pelatih baru dari Al-Ettifaq.

Keputusan tersebut disampaikan secara langsung oleh pihak klub melalui laman media sosial resmi di Instagram.

"Tanpa ada rasa ragu, kehadiran Gerrard dalam klub akan menjadi kekuatan tambahan dan lompatan besar bagi liga kami," kata Presiden klub Al Ettifaq, Khalid Al-Dabal, dilansir dari BBC.

Mantan pelatih Rangers tersebut nantinya terikat kontrak dengan Al Ettifaq selama dua tahun.

Baca juga: Unai Emery Resmi Gantikan Steven Gerrard di Aston Villa

Al Ettifaq musim lalu berada di posisi ketujuh klasemen Liga Arab Saudi, dengan terpaut 35 poin dari sang juara, Al-Ittihad.

Sementara itu, pekerjaan ini menjadi yang ketiga Gerrard dalam sejarah karier kepelatihannya.

Adapun Gerrard sempat menganggur setelah dipecat dari klub terakhirnya melatih, Aston Villa, pada Oktober tahun lalu.

Pria 43 tahun tersebut dipecat setelah gagal membawa The Villa tampil impresif di pentas Liga Inggris.

Baca juga: Idolakan Steven Gerrard, Dominik Szoboszlai Pakai Nomor 8 di Liverpool

Posisinya di Aston Villa pun digantikan oleh manajer asal Spanyol, Unai Emery, yang berhasil membawa tim berada di peringkat ketujuh dan bermain di pentas Eropa, Conference League.

Gerrard menjadi nama besar berikutnya yang hijrah dari sepak bola Eropa dan melanjutkan karier di Liga Arab mengikuti beberapa nama yang telah terlebih dahulu pindah.

Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, N'Golo Kante, Ruben Neves, Kalidou Koulibaly, Edouard Mendy dan terbaru Marcelo Brozovic menjadi nama-nama yang telah dipastikan akan berlaga di Liga Arab pada musim depan.

Tren pindahnya bintang-bintang Eropa ke Arab Saudi turut menggarisbawahi ambisi dari Liga Arab untuk mengukuhkan diri menjadi salah satu dari lima liga terbesar di dunia setelah Badan Investasi Publik milik Arab Saudi (PIF) telah mengambil alih empat klub terbesar di Arab.

Al-Ettifaq sendiri bukan menjadi bagian dari tim yang diakuisisi oleh PIF.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Liga Inggris
Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib, Drama VAR dan Pemain Terbaik Versi Hodak

Bali United Vs Persib, Drama VAR dan Pemain Terbaik Versi Hodak

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Maarten Paes Bisa Membela Timnas Indonesia di FIFA Matchday 2024

Shin Tae-yong Berharap Maarten Paes Bisa Membela Timnas Indonesia di FIFA Matchday 2024

Timnas Indonesia
Hasil Real Madrid Vs Alaves 5-0, Parade Gol Los Blancos Usai Pesta Juara

Hasil Real Madrid Vs Alaves 5-0, Parade Gol Los Blancos Usai Pesta Juara

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Man City Salip Arsenal, Buru Gelar sampai Akhir

Klasemen Liga Inggris: Man City Salip Arsenal, Buru Gelar sampai Akhir

Liga Inggris
Hasil Tottenham Vs Man City: Dwigol Haaland Bawa City Geser Arsenal dari Puncak

Hasil Tottenham Vs Man City: Dwigol Haaland Bawa City Geser Arsenal dari Puncak

Liga Inggris
Link Live Streaming Tottenham Vs Man City, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Tottenham Vs Man City, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Mbappe Pasti ke Real Madrid

Mbappe Pasti ke Real Madrid

Liga Spanyol
UCI MTB Eliminator World Cup 2024 Kembali Digelar di Palangkaraya

UCI MTB Eliminator World Cup 2024 Kembali Digelar di Palangkaraya

Sports
Dua Momen Bersejarah VAR di Liga 1

Dua Momen Bersejarah VAR di Liga 1

Liga Indonesia
Hasil Bali United VS Persib Bandung: Gol Jefferson Dibalas David, Laga Imbang 1-1

Hasil Bali United VS Persib Bandung: Gol Jefferson Dibalas David, Laga Imbang 1-1

Liga Indonesia
Raphael Varane Tinggalkan Man United

Raphael Varane Tinggalkan Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com