Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Messi dan Tata Martino Reuni di Inter Miami: Memori Miskin Trofi dan Pensiun Mengejutkan

Kompas.com - 30/06/2023, 05:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Lionel Messi dipastikan akan menjalani reuni dengan Gerardo “Tata” Martino di Inter Miami.

Pada Kamis (29/6/2023) pagi WIB, klub kontestan Liga Amerika Serikat, Inter Miami, memperkenalkan Gerardo “Tata’ Martino sebagai pelatih.

Tata Martino mengisi pos pelatih kepala Inter Miami yang sempat lowong setelah vonis pemecatan kepada Phill Neville muncul empat pekan lalu.

“Kami merasa dia adalah pelatih yang sesuai dengan ambisi kami sebagai klub dan kami optimistis tentang apa yang bisa kami capai bersama,” tutur Managing Owner Inter Miami, Jorge Mas

Dengan demikian, Tata Martino akan bereuni dengan Lionel Messi. Ya, Messi beberapa waktu lalu memastikan bahwa Inter Miami akan menjadi pelabuhan barunya, usai dirinya tak memperpanjang kontrak bersama PSG.

Baca juga: Di Inter Miami, Messi Bereuni dengan Eks Pelatih Barcelona

Messi saat ini sedang menjalani masa liburan dan diprediksi akan melakoni debut bersama Inter Miami pada 21 Juli mendatang, dalam ajang Piala Liga melawan klub asal Meksiko, Cruz Azul.

Messi sebelumnya sudah pernah berkolaborasi dengan Tata Martino, baik di Barcelona dan timnas Argentina.

Messi diandalkan Tata Martino sewaktu menukangi Barcelona pada 2013. Periode Tata Martino melatih Barcelona hanya berdurasi satu musim.

Ketika menukangi Barcelona pada 2013-2014, Tata Martino hanya mampu mempersembahkan satu titel juara, yakni Piala Super Spanyol.

Barcelona asuhan Tata Martino mentok di babak perempat final Liga Champions usai kalah dari Atletico Madrid.

Messi dkk juga mesti kalah dari Atletico Madrid dalam persaingan memburu gelar juara Liga Spanyol 2013-2014.

Nasib apes lantas didapatkan Barca besutan Tata Martino di ajang Copa del Rey 2013-2014. Pada laga final, Blaugrana takluk 1-2 dari sang rival abadi, Real Madrid.

Baca juga: Lionel Messi di Inter Miami: Tiket Laga Debut Ditambah, Dikenalkan ke Publik 16 Juli

Setelah melalui periode miskin trofi bersama Barcelona, Tata Martino mengambil alih kemudi timnas Argentina.

Semasa menukangi Tim Tango, Tata Martino sukses membawa anak asuhnya menapak final Copa America 2015 dan Copa America Centenario 2016.

Namun, kedua final itu berujung luka buat Argentina asuhan Tata Martino. Tim Tango gagal juara usai kalah dari Chile dalam dua final beruntun Copa America.

Momen pedih itu begitu memukul Messi yang juga gagal menunaikan tugas sebagai algojo dalam adu penalti final Copa America Centenario 2016. Keputusan mengejutkan dibuat penyerang beralias La Pulga.

Usai Copa America Centenario 2016, Messi memutuskan pensiun dari timnas Argentina. Messi lantas merevisi keputusannya dan kembali membela Tim Tango pada 1 September 2016.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Liga Inggris
Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Liga Indonesia
Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com