Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

NBA Draft 2023: Victor Wembanyama ke San Antonio, Prospek Terbesar sejak LeBron James

Kompas.com - 23/06/2023, 08:50 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Talenta muda yang banyak digadang-gadang akan menjadi bintang besar besar NBA berikutnya, Victor Wembanyama, resmi menjadi pemain San Antonio Spurs setelah ia terpilih sebagai first pick alias pilihan pertama di NBA Draft pada Jumat (23/6/2023) pagi WIB.

Pemain jangkung setinggi 226 cm asal Perancis itu digadang-gadang menjadi talenta paling terang NBA sejak LeBron James 20 tahun silam.

Wembanyama digaungkan menjadi talenta asing terbesar di NBA, melewati Luka Doncic dan dua kali MVP, Nikola Jokic.

Ia menjadi pemain asal Eropa pertama yang menjadi first pick walau tak bermain di NCAA (liga basket mahasiswa Amerika Serikat) sejak Toronto Raptors memilih Andre Bargnani dari Italia pada 2006.

Baca juga: SEA Games 2023: Basket Putri Indonesia Bikin Sejarah, Sempurna Menuju Emas

Pemain berusia 19 tahun tersebut juga berprospek untuk mengikuti kesuksesan dua pick pertama Spurs sebelum ini.

Victor Wembanyama menjadi pemain ketiga yang menjadi first pick bagi Spurs di NBA Draft setelah David Robinson (1987) dan Tim Duncan (1997).

Kelima gelar NBA San Antonio Spurs datang dengan Robinson atau Duncan di tim. Dua gelar datang saat keduanya bermain bersama.

Kedua pemain menjadi anggota NBA Hall of Fame.

"Ini liga sulit," ujar Wembanyama dengan air berlinang air mata setelah terpilih, seperti dikutip dari ESPN.

"Saya akan berusaha belajar secepat mungkin karena saya ingin cincin (juara) tersebut."

Wembanyama mengutarakan bahwa ia telah bermimpi sejak lama mendengar Komisioner NBA Adam Silver memanggil namanya di draft NBA sehingga ia menangis ketika momen tersebut datang.

Baca juga: Nikola Jokic Masuk NBA Minim Sorotan, Poros Denver Nuggets Raih Kejayaan

Wembanyama akan mengikuti jejak langkah kompatriotnya asal Perancis yang mengharumkan nama mereka di NBA.

Mereka termasuk center Minnesota Timberwolves kini, Rudy Gobert, dan mantan guard Spurs, Tony Parker, yang mengoleksi empat gelar NBA.

Wembanyama akan dilatih oleh pelatih legendaris Gregg Popovich yang berjasa dalam kelima gelar NBA San Antonio Spurs.

Popovich adalah pelatih aktif terlama di NBA dan memiliki jumlah kemenangan terbanyak dari semua pelatih lain sepanjang sejarah NBA.

"Saya sangat bahagia," tutur Popovich, yang kini telah berusia 74 tahun, setelah NBA Draft.

"Anda tak ingin lihat saya lompat naik turun bukan? Saya bisa saja jungkir balik tetapi saya akan menghilang selama tiga bulan."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Motogp
Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Badminton
Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

Liga Italia
Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Liga Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Badminton
Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Madura United Vs Persib, Tak Ada yang Mustahil Tutup Final dengan Manis

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib: Ezra Walian, 'Supersub' Beri Perbedaan

Madura United Vs Persib: Ezra Walian, "Supersub" Beri Perbedaan

Liga Indonesia
UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

UFC 302: Islam Makhachev Vs Dustin Poirier, Siap Lewati Rekor Khabib

Sports
Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Madura United Vs Persib, Klok Main, Laskar Sape Kerrab Antusias

Liga Indonesia
Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com