Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vinicius Jr Ganti Nomor Punggung di Real Madrid, Pakai Angka Keramat 7

Kompas.com - 12/06/2023, 19:00 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bintang Real Madrid asal Brasil, Vinicius Jr, resmi menyandang nomor punggung baru. Ia mengganti nomor 20 dengan angka keramat 7.

Vini Jr kini bersiap menggunakan nomor tujuh yang keramat sekaligus legendaris di Real Madrid.

Nomor punggung 7 pernah dipakai oleh legenda-legenda tim berjulukan Los Galacticos itu, seperti Raul Gonzalez hingga megabintang Portugal, Cristiano Ronaldo.

Sebelumnya, Vini pada awal kedatangannya ke Real Madrid menggunakan nomor punggung 28 selama satu setengah musim, yakni dari 2018-2019 hingga 2019-2020.

Baca juga: Vinicius Jadi Korban Rasis, LaLiga Mulai Penyelidikan

Setelah itu, sayap kiri Brasil tersebut mengenakan nomor punggung 25 hingga akhir musim 2020.

Setelah performa yang mulai menanjak bersama dengan Los Blancos, Vinicius kembali mengganti nomor punggung menjadi 20. Ia menggunakan nomor tersebut selama tiga musim hingga 2022-2023.

Vinicius akan menggunakan nomor punggung 7 mulai musim depan setelah nomor tersebut lowong dan tidak ada penggunanya.

Sebelumnya, nomor tersebut digunakan oleh Eden Hazard yang telah memutuskan untuk hengkang dari Los Blancos.

Baca juga: Eden Hazard Tinggalkan Real Madrid: 4 Musim, Cedera 78 Kali, Main 76 Laga, Trofi 8

Sebelum Hazard, nomor keramat di Real Madrid tersebut sempat digunakan oleh pemain asal Dominika, Mariano Diaz.

Namun, Mariano Diaz mesti merelakan nomor tujuh pindah kepada Eden Hazard yang datang dari Chelsea pada 2019 dengan biaya transfer selangit 100 juta euro.

Kini, Vinicius akan mengemban tanggung jawab yang besar untuk menorehkan prestasi apik bersama Real Madrid dengan nomor keramat tersebut.

Selain Vinicius, pemain Brasil lainnya, yakni Rodrygo Goes juga akan berganti nomor punggung mulai musim depan.

Rodrygo akan mewarisi nomor 11 Real Madrid, setelah pengguna sebelumnya, Marco Asensio memutuskan untuk hengkang dari Los Blancos.

Sebelum Asensio, nomor 11 Real Madrid pernah dipakai oleh penyerang sayap asal Wales, Gareth Bale.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com