"Ini adalah keikutsertaan kita kelima kali di Piala Asia dan kita sudah sejak 2007 absen dan baru bisa kembali lagi ke Piala Asia. Kesempatan ini mesti kita manfaatkan dengan berjuang hingga peluit akhir," ujar Erick.
Baca juga: Daftar Unggulan Piala Asia 2023: Indonesia Masuk Pot 4, Potensi Jumpa Vietnam atau Palestina
Piala Asia 2023 sejatinya berlangsung di China pada 16 Juni hingga 16 Juli 2023.
Namun pada pertengahan Mei 2022, China menarik diri sebagai tuan rumah Piala Asia 2023 karena keadaan pandemi dan kebijakan Zero-Covid di negara tersebut.
Alhasil, pada 17 Oktober 2022, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) mengumumkan bahwa turnamen Piala Asia 2023 akan digelar di Qatar, yang baru saja menyelenggarakan Piala Dunia 2022.
Dengan pertimbangan suhu tinggi dan partisipasi timnas Qatar pada Piala Emas CONCACAF 2023, penyelenggaraan Piala Asia 2023 diundur menjadi 12 Januari-10 Februari 2024.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.