Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Madrid Vs Valladolid 6-0: Benzema Hattrick, Gol Salto Pastikan Sejarah

Kompas.com - 02/04/2023, 23:11 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Real Madrid Karim Benzema mencetak hattrick atau tiga gol dalam kemenangan yang diraih timnya atas Real Valladolid.

Laga Real Madrid vs Valladolid yang berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu pada Minggu (2/4/2023) malam WIB itu termasuk dalam pekan ke-27 LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol, musim 2022-2023.

Real Madrid selaku tim tuan rumah berhasil memenangi laga tersebut dengan skor telak, 6-0.

Karim Benzema menjadi bintang kemenangan Real Madrid setelah dirinya mencetak hattrick atau tiga gol ke gawang Valladolid.

Baca juga: Real Madrid Vs Valladolid: Rudiger Menghilang dari Skuad, Alarm Jelang El Clasico

Sementara itu, tiga gol lain untuk Real Madrid dibukukan oleh Rodrygo, Marco Asensio, dan Lucas Vazquez.

Penampilan apik Karim Benzema turut diwarnai aksi gemilang. Dia mencetak gol ketiga dengan cara salto setelah menerima umpan dari Rodrygo.

Gol salto tersebut sekaligus menjadi penentu lahirnya sejarah baru.

Karim Benzema untuk kali pertama mencetak hattrick pada paruh pertama pertandingan bersama Los Blancos, julukan Real Madrid.

Baca juga: Carlo Ancelotti Ogah Terseret Spekulasi, Sisa Hidup Hanya untuk Real Madrid

Real Madrid berhasil mengamankan tiga poin setelah menang atas Valladolid.

Kini, mereka menempati peringkat kedua klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 59 poin dari 27 laga.

Karim Benzema dkk tertinggal 12 angka dari Barcelona yang berada di puncak klasemen.

Raihan tiga poin pada laga kontra Valladolid setidaknya membuat Real Madrid menjaga jarak dari kejaran rival sekota, Atletico Madrid.

Atletico Madrid membayangi di peringkat ketiga dengan torehan 51 poin dari 26 pertandingan.

Baca juga: Alasan Courtois Akui Madrid Sulit Kejar Barcelona di Puncak La Liga

Sementara itu, Valladolid yang takluk dari Real Madrid, tertahan di peringkat ke-16 dengan koleksi 28 poin.

REAL MADRID vs VALLADOLID 6-0 (Rodrygo 22', Karim Benzema 29', 32', 36', Marco Asensio 73', Lucas Vazquez 90+1')

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com