Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Carlo Ancelotti Ogah Terseret Spekulasi, Sisa Hidup Hanya untuk Real Madrid

Kompas.com - 28/03/2023, 04:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Marca,AS

KOMPAS.com - Pelatih sarat pengalaman, Carlo Ancelotti, tak ingin terseret spekulasi yang mengaitkan dirinya dengan kursi kepelatihan timnas Brasil.

Carlo Ancelotti menolak spekulasi tersebut dengan menegaskan kesetiaannya terhadap klub raksasa Liga Spanyol yang saat ini ia tukangi, yakni Real Madrid.

Bahkan, Carlo Ancelotti menyatakan kesediaan untuk bertahan di Real Madrid selama sisa hidupnya.

"Saya ingin bertahan di Real Madrid. Saya bahagia. Saya sudah mengatakan berkali-kali bahwa saya akan bertahan di Real Madrid selama sisa hidup saya," kata Carlo Ancelotti, dikutip dari Marca.

Baca juga: Ancelotti Sebut Vinicius Junior Pemain Paling Berpengaruh di Dunia Saat Ini

Carlo Ancelotti telah menyumbangkan banyak gelar juara selama menukangi Real Madrid.

Pada periode pertamanya di Real Madrid (2013-2015), Ancelotti berhasil mempersembahkan satu gelar juara Copa del Rey, Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.

Lalu, pada periode kedua yang dimulai sejak Juli 2021, dia sukses membawa Real Madrid menjadi juara Liga Spanyol, Liga Champions, Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, dan Piala Super Spanyol.

Berkat segudang prestasi itu, Ancelotti menjadi salah satu pelatih tersukses dalam sejarah Real Madrid.

Baca juga: Mbappe ke Real Madrid? Ancelotti Tidak Akan Pernah Kasih Jawaban

Dia juga sudah melewati 200 pertandingan bersama klub berjulukan Los Blancos tersebut.

Kini, kontrak Ancelotti bersama Real Madrid tersisa kurang dari dua tahun.

Berdasarkan data Transfermarkt, durasi kerja sama antara Ancelotti dan Real Madrid akan terputus pada Juni 2024 jika kedua belah pihak tidak kembali memperpanjang kontrak.

Di tengah situasi tersebut, Ancelotti mulai dikaitkan dengan pekerjaan lain, salah satunya menjadi pelatih tim nasional Brasil.

Federasi Sepak Bola Brasil (CBF) melalui sang presiden, Ednaldo Rodrigues, juga sudah mengakui ketertarikan terhadap Ancelotti.

Baca juga: Kiper Man City Embuskan Lagi Spekulasi Ancelotti Latih Timnas Brasil

Reaksi pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, setelah timnya menang 1-0 atas Liverpool pada leg kedua 16 besar Liga Champions 2022-23 di Santiago Bernabeu, Kamis (16/3/2023) WIB. Real Madrid ke perempat final Liga Champions 2022-23 dengan keunggulan 6-2 secara agregat.REAL MADRID Reaksi pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, setelah timnya menang 1-0 atas Liverpool pada leg kedua 16 besar Liga Champions 2022-23 di Santiago Bernabeu, Kamis (16/3/2023) WIB. Real Madrid ke perempat final Liga Champions 2022-23 dengan keunggulan 6-2 secara agregat.

Bahkan, menurut laporan Marca, ketertarikan itu sudah disampaikan langsung kepada Ancelotti lewat salah satu mantan pemain timnas Brasil yang pernah memperkuat Real Madrid, Kaka.

Terkini, kabar ketertarikan Federasi Sepak Bola Brasil terhadap Ancelotti kembali berembus kencang setelah Tim Samba takluk 1-2 pada laga uji coba melawan Maroko, Minggu (26/3/2023) dini hari WIB.

Presiden CBF Ednaldo Rodrigues berharap Brasil sudah memiliki pelatih baru sebelum jeda internasional berikutnya, yakni pada Juni 2023.

Pernyataan Ednaldo Rodrigues langsung dikaitkan dengan Carlo Ancelotti yang disebut menjadi target utama CBF untuk mengisi kursi kepelatihan timnas Brasil.

"Saya berharap pada jeda internasional berikutnya kami bisa memiliki pelatih yang CBF inginkan supaya menciptakan tim pemenang," ujar Ednaldo Rodrigues kepada ESPN, dikutip dari AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Marca,AS
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com