Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persija Jakarta Vs Persib Bandung, Tanggung Jawab Luis Milla

Kompas.com - 01/04/2023, 04:20 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung harus mengubur mimpi juara Liga 1 2022-2023 usai takluk 0-2 dari Persija Jakarta dalam laga tunda pekan ke-28. Luis Milla mengkritik diri sendiri.

Hasil Persija Jakarta vs Persib Bandung menunjuk skor 2-0. Macan Kemayoran memenangi laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (31/3/2023) malam, berkat gol Riko Simanjuntak (45+3') dan Michael Krmencik (72').

Kebuntuan yang sempat terjadi selama 45 menit, akhirnya pecah oleh Riko Simanjuntak pada masa injury time babak pertama. Ia bikin gol usai memanfaatkan kesalahan winger Persib, Frets Butuan. 

Pada babak kedua, Michael Krmencik (72') yang baru masuk sebagai pengganti, berhasil menanduk masuk bola ke gawang Persib yang dikawal Reky Rahayu. 

Baca juga: Hasil Persija Vs Persib 2-0: Macan Kemayoran Berjaya, PSM Juara Liga 1

Pelatih Persib, Luis Milla, memohon maaf usai gagal mengantar anak asuhnya mendulang kemenangan dalam partai sarat gengsi ini. 

“Pertama-tama saya mau memohon maaf kepada suporter kami, kepada Bobotoh, karena hari ini gagal meraih kemenangan,” ucap Milla membuka jumpa pers usai laga Persija vs Persib.

Sebagai pelatih, ia merasa jadi orang yang paling bertanggung jawab atas kekalahan ini. 

Milla lalu mengungkap faktor penyebab timnya begitu keteteran menghadapi Macan Kemayoran yang didukung langsung Jakmania.

Pelatih asal Spanyol itu mengakui taktiknya kali ini tidak berjalan dengan baik.

Baca juga: Klasemen Liga 1: PSM Juara, Persib-Persija Sengit

“Saya mengkritik diri saya sendiri sebagai pelatih karena tidak bisa menerapkan taktik yang tepat, itu kesalahan saya,” kata Milla.

“Tapi, juga para pemain karena tidak bermain dengan bagus,” ujarnya lagi.

Milla mengakui dominasi Persija. Macan Kemayoran menerapkan konsep strategi yang lebih baik meski tak didampingi sang pelatih Thomas Doll di pinggir lapangan.

“Saya mau memberikan selamat kepada Persija, karena mereka menerapkan konsep yang bagus,” ujarnya.

Baca juga: Persija Vs Persib, Skenario PSM Juara meski Maung Bandung Menang

Pelatih asal Spanyol ini juga menilai skuad Persija tampil begitu menggebu, sehingga menghadirkan tekanan besar bagi pasukan Maung Bandung.

“Mereka bisa mengungguli kami dari semua aspek, baik itu sikap pemain, mereka tampil fight,” tutur Milla.

“Ini jadi hal yang harus dikoreksi untuk kami bagaimana bermain lebih baik selanjutnya,” ucap Milla mengakhiri.

Kekalahan Persib ini diiringi kepastian PSM Makassar menyegel gelar juara Liga 1 2022-2023.

Pada waktu bersamaan, PSM Makassar menang di kandang Madura United, Gelora Ratu Pamelingan, dengan skor 3-1. Raihan 72 angka PSM pun tidak mungkin lagi dikejar Persib.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com