Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Main Seri, Pelatih Sorot Keputusan Wasit Tak Beri Penalti

Kompas.com - 25/03/2023, 10:30 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comArema FC gagal melanjutkan tren kemenangan usai ditahan imbang Borneo FC 0-0. Pelatih Arema FC, Joko Susilo menilai timya pantas mendapatkan hadiah penalti.

Hasil imbang 0-0 menandai duel Arema FC vs Borneo FC pada laga tunda pekan ke-18 Liga 1 2022-2023 di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (24/3/2023) malam.

Arema FC yang pekan lalu melibas Persikabo 1973 dengan skor 3-1 pun gagal melanjutkan tren positif.

Pelatih Arema FC, Joko Susilo, menyebut secara permainan tidak ada masalah dengan timnya.

Ia menilai pemain sudah bekerja keras untuk memenangkan pertandingan. Joko Susilo lantas menilai Arema FC pantas mendapat hadiah penalti dari wasit.

“Sebenarnya kami punya peluang, kalau tidak salah kami juga ada peluang penalti tapi mungkin pandangan wasit berbeda," kata Joko Susilo.

Baca juga: Hasil Liga 1: Arema Vs Borneo FC 0-0, Persik Sempurna, Persib Selamat

"Ya oke, ini sepak bola tapi secara keseluruhan kami sudah kerja keras,” ucap pelatih yang biasa disapa Gethuk tersebut.

“Kami apresiasi bagaimana kerja keras pemain. Kami tahu level Borneo (FC) cukup bagus. Cuma secara hasil kami tidak puas dengan hasil draw,” ujar Joko Susilo menambahkan.

Joko Susilo juga tidak mau menjadikan kondisi pemain yang menjalani ibadah puasa sebagai alasan. Sebab, kondisi serupa juga dihadapi lawan.

“Sebetulnya tidak masalah karena sama, lawan juga puasa jadi kami tidak ada alasan,” ucap Joko Susilo.

Baca juga: Arema FC Vs Borneo FC: Siasat Evan Dimas Berlaga di Bulan Puasa

Ia melihat ada beberapa kekurangan dalam sistem permainan Arema FC saat melawan Borneo FC.

Menurutnya kekurangan tersebut harus segera dievaluasi dan mendapat pembenahan sebelum laga sulit berikutnya menghadapi Bali United.

“Kami tahu celah-celah mana yang harus segera kami perbaiki dan saya tidak bisa memperbaiki secara cepat, karena ini kan juga masalah di kondisi juga,” tutur Joko Susilo.

“Ada beberapa pemain yang tidak dalam kondisi fit tapi harus kami mainkan,” katanya menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Liga Inggris
Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib, Drama VAR dan Pemain Terbaik Versi Hodak

Bali United Vs Persib, Drama VAR dan Pemain Terbaik Versi Hodak

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Maarten Paes Bisa Membela Timnas Indonesia di FIFA Matchday 2024

Shin Tae-yong Berharap Maarten Paes Bisa Membela Timnas Indonesia di FIFA Matchday 2024

Timnas Indonesia
Hasil Real Madrid Vs Alaves 5-0, Parade Gol Los Blancos Usai Pesta Juara

Hasil Real Madrid Vs Alaves 5-0, Parade Gol Los Blancos Usai Pesta Juara

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Man City Salip Arsenal, Buru Gelar sampai Akhir

Klasemen Liga Inggris: Man City Salip Arsenal, Buru Gelar sampai Akhir

Liga Inggris
Hasil Tottenham Vs Man City: Dwigol Haaland Bawa City Geser Arsenal dari Puncak

Hasil Tottenham Vs Man City: Dwigol Haaland Bawa City Geser Arsenal dari Puncak

Liga Inggris
Link Live Streaming Tottenham Vs Man City, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Tottenham Vs Man City, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Mbappe Pasti ke Real Madrid

Mbappe Pasti ke Real Madrid

Liga Spanyol
UCI MTB Eliminator World Cup 2024 Kembali Digelar di Palangkaraya

UCI MTB Eliminator World Cup 2024 Kembali Digelar di Palangkaraya

Sports
Dua Momen Bersejarah VAR di Liga 1

Dua Momen Bersejarah VAR di Liga 1

Liga Indonesia
Hasil Bali United VS Persib Bandung: Gol Jefferson Dibalas David, Laga Imbang 1-1

Hasil Bali United VS Persib Bandung: Gol Jefferson Dibalas David, Laga Imbang 1-1

Liga Indonesia
Raphael Varane Tinggalkan Man United

Raphael Varane Tinggalkan Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com