Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Vs PSM, Bajul Ijo Mewaspadai Lini Depan Juku Eja yang Berani Beda

Kompas.com - 23/02/2023, 17:41 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persebaya Surabaya akan menjamu PSM Makassar pada pekan ke-26 Liga 1 2022-2023. Duel akan berlangsung di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jumat (24/2/2023) sore.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso, sangat mewaspadai Juku Eja, julukan PSM, yang berani mengandalkan penyerang lokal ketimbang penyerang asing.

Penyerang yang dimaksud adalah Ramadhan Sananta, yang saat ini menjadi pilihan utama pelatih PSM Bernardo Tavares. Sang striker memaksa penyerang asing Everton berbagi menit main.

Baca juga: Klasemen Liga 1 Jelang Persib Vs Arema: Kans Maung Pepet PSM Makassar, Gusur Persija

Aji Santoso menjelaskan, dalam dunia profesional pemain asing dan pemain lokal memiliki kedudukan yang sama.

Begitu pula jaminan main di antara keduanya. Pelatih akan memilih pemain terbaik untuk skema permainannya.

"Memang pemain asing itu tidak ada jaminan main, kalau ada pemain lokal yang lebih bagus menurut pelatih seperti contohnya di PSM yang lebih mengandalkan striker lokal," ujarnya.

"Menurut penilaian pelatih striker lokal itu layak, ya tidak masalah."

Karena itu, jika Ramadhan Sananta terpilih menjadi pilihan utama maka dia penyerang terbaik di PSM.

Pelatih yang memilihnya pun menaruh harapan besar kepadanya untuk menjadi pembeda dalam pertandingan.

Baca juga: Persebaya Vs PSM, Pantang Anggap Enteng Lawan

"Di manapun juga seperti itu. Meskipun tim memiliki pemain asing tapi jika ada pemain lokal memiliki kualitas di atas rata-rata maka tidak masalah diberi kesempatan," tutur Aji Santoso.

Ramadhan Sananta saat ini telah mencetak 9 gol, 1 assist dari 15 penampilannya di Liga 1 2022-2023.

Jumlah gol penyerang berusia 20 tahun tersebut mengungguli Everton yang membukukan 7 gol, 2 assist dari 20 pertandingan.

Tidak hanya itu, pemain berlabel Timnas Indonesia itu juga menunjukkan penampilan yang semakin stabil.

Ia selalu mencetak gol pada tiga laga terakhir. Dua gol di antaranya sangat penting karena menentukan kemenangan Juku Eja.

Baca juga: Persebaya Vs PSM: Kemenagan Jadi Harga Mati Bajul Ijo demi Kejar Posisi

Kualitas Ramadhan Sananta juga mendapatkan pengakuan dari bek Persebaya, Rizky Ridho.

Ia yang juga pemain Timnas mengakui saat pertndingan nanti membutuhkan perlakuan khusus.

"Saya sendiri tidak fokus pada satu pemain karena semua pemain PSM semua bagus tapi Ramadhan juga bagus jadi saya bisa antisipasi lebih fokus lagi," pungkasnya.

PSM saat ini memuncaki klasemen sementara Liga 1 2022-23. Juku Eja memiliki 53 poin dari 25 laga yang sudah dilakoni.

Sementara itu Persebaya menempati peringkat ketujuh. Tim berjulukan Bajul Ijo ini mengumpulkan 37 poin dari 23 laga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com