KOMPAS.com - Barcelona mengalahkan Cadiz pada pekan ke-22 LaLiga atau kompetisi kasta tertinggi Liga Spanyol 2022-2023.
Pertandingan Barcelona vs Cadiz digelar di Stadion Camp Nou pada Minggu waktu setempat atau Senin (20/2/2023) dini har WIB.
Laga Barcelona vs Cadiz itu berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan tim tuan rumah berkat gol-gol Sergi Roberto dan Robert Lewandowski.
Sergi Roberto memecah kebuntuan Barcelona pada menit ke-43. Bermula dari aksi Ferran Torres yang menggiring bola hingga byline setelah melewati tiga pemain Cadiz.
Baca juga: Hasil Osasuna Vs Real Madrid: Dua Gol Vinicius Dianulir, Los Blancos Menang 2-0
Ia kemudian memberikan umpan silang yang disambut tandukan Robert Lewandowski yang bisa diblok bek Cadiz, Iza Carcelen.
Sergi Roberto dalam posisi siap saat menyambut bola rebound dan langsung menceploskan si kulit bulat ke gawang Cadiz yang dikawal kiper Jeremias Ledesma.
Tiga menit setelah mencetak gol pembuka, Sergi Roberto kembali berkontribusi untuk gol kedua Barcelona.
Roberto melaju ke tepi kotak penalti Cadiz dan memberikan umpan ke Lewandowski yang melepaskan tendangan ke sudut kiri bawah gawang.
Baca juga: Lewandowski: Messi Sulit Ditandingi untuk Gelar Ballon dOr 2023
Ini merupakan gol ke-15 Robert Lewandowski dalam 19 penampilan pertamanya di Liga Spanyol 2022-2023.
Lewandowski menjadi pemain tercepat kedua yang mencatatkan pencapaian tersebut di Liga Spanyol pada abad ke-21 setelah Cristiano Ronaldo.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.