Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Bungkam Milan, Semangat Piala Dunia Terbawa ke Derby della Madonnina

Kompas.com - 06/02/2023, 07:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Lautaro Martinez menjadi penentu kemenangan Inter Milan atas AC Milan. Dia membawa semangat Piala Dunia ke Derby della Madonnina.

Lautaro Martinez tampil sejak menit pertama kala Inter Milan menjamu AC Milan pada pekan ke-21 Liga Italia 2022-2023.

Dia juga ditugasi sebagai kapten tim dalam laga Inter vs Milan yang digelar di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (6/2/2023).

Berduet dengan Edin Dzeko dalam formasi 3-5-2 Inter Milan, Lautaro Martinez menebar beberapa ancaman pada awal laga.

Puncaknya adalah ketika pertandingan memasuki menit ke-34. Lautaro Martinez dengan jeli mengonversi sepak pojok Hakan Calhanoglu menjadi gol.

Baca juga: Hasil Inter Vs Milan 1-0: Nerazzurri Menang, Krisis Rossoneri Makin Panjang

Striker 25 tahun itu memenangi duel udara dengan pemain lawan, lalu menjebol gawang Rossoneri dengan sundulan.

Lautaro Martinez kembali menggetarkan jala gawang AC Milan pada akhir babak kedua, tepatnya menit ke-89.

Sayangnya, gol kedua Lautaro Martinez dianulir wasit Davide Massa karena offside.

Sampai laga berakhir, tandukan Lautaro Martinez tak mampu dibalas AC Milan. Inter Milan pun menang 1-0.

"Menakjubkan. Permainan ini benar-benar seperti berada di Argentina," kata Lautaro kepada DAZN selepas laga, dikutip dari Football Italia.

Baca juga: Klasemen Liga Italia, AC Milan Terlempar dari 5 Besar

"Saya sangat senang, karena sekali lagi kami membuktikan bahwa lewat sepak bola, Milano berwarna Biru dan Hitam," imbuhnya.

Lautaro Martinez baru saja menjuarai Piala Dunia 2022 bersama timnas Argentina, Desember tahun lalu.

Dia membawa semangat Piala Dunia ke Derby della Madonnina.

“Saya mengatakan saat kami menyelesaikan Piala Dunia, itu membuat kami bersemangat," ucap Lautaro Martinez.

"Menjuarai Piala Dunia adalah momen terbesar dalam karir saya. Saya belajar banyak dan mencoba membawanya ke lapangan," imbuhnya.

Baca juga: Inter Vs Milan, Rossoneri Kembali ke Periode Kelam

Lautaro Martinez tercatat sudah membukukan tujuh gol dalam Derby della Madonnina untuk Inter Milan.

Dia hanya tertinggal dari Stefano Nyers (11 gol) sebagai pencetak gol terbanyak Nerazzurri di derbi Milan.

Adapun dengan kemenangan ini, Inter Milan tetap berada di peringkat kedua klasemen dengan koleksi 43 poin dari 21 laga, terpaut 13 angka dari capolista Napoli.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com