Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Nama Komite Pemilihan dan Komite Banding KLB PSSI 2023

Kompas.com - 15/01/2023, 17:58 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nama Ketua Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP) untuk KLB PSSI 2023 kini sudah diketahui.

Kepastian itu diketahui selepas Kongres Biasa PSSI rampung diselenggarakan di Hotel Sultan, Jakarta, pada Minggu (15/1/2023).

Ketua Komite Pemilihan pengurus baru federasi sepak bola Indonesia adalah Amir Burhanuddin.

Nantinya, Amir bakal dibantu oleh Sudarmadji, Ismu Puruhito, M. Armisyam Latuconsina, Aulia Arief, Paska Sembiring, dan Aditia Yando.

Selanjutnya, Komite Banding Pemilihan PSSI adalah Gusti Randa, Aven Hinelo, Diego Saputra, Joko Tetuko.

Baca juga: Kongres Biasa PSSI Dimulai, Iwan Bule Bicara soal Tragedi Kanjuruhan

Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengatakan bahwa dirinya bakal menyerahkan berkas ke KP dan KBP untuk proses Kongres Luar Biasa PSSI 2022.

“Kami akan menyerahkan berkas tahapan kepada KP dan KBP sampai dengan tanggal 16 Februari proses tahapan KLB akan langsung ditangani KP dan KBP,” ucap dia.

Ketua Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP) bertugas untuk memilih bakal calon pengurus federasi sepak bola Indonesia alias PSSI.

Nantinya, KP dan KBP mempunyai kewenangan untuk memilih ketua umum, wakil ketua umum, dan anggota eksekutif di Kongres Luar Biasa PSSI.

Baca juga: Erick Thohir Resmi Daftarkan Diri Jadi Calon Ketua Umum PSSI

Hingga saat ini, sudah ada dua nama yang mendaftarkan diri sebagai bakal calon Ketua Umum PSSI.

Dua nama itu adalah La Nyalla Mattaliti dan Erick Thohir. Keduanya sudah menyerahkan berkas pendaftaran calon Ketua Umum PSSI.

Selain itu, Ratu Tisha juga sudah mengajukan kesediaan untuk menjadi Wakil Ketua Umum PSSI.

Berikut nama-nama Ketua Komite Pemilihan dan Komite Banding: 

Komite Pemilihan

1.Amir Burhanuddin (Ketua)
2. Sudarmadji
3. Ismu Puruhito
4. M. Armisyam Latuconsina
5. Aulia Arief
6. Paska Sembiring
7. Aditia Yando

Komite Banding Pemilihan

1. Gusti Randa
2. Aven Hinelo
3. Diego Saputra
4. Joko Tetuko

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com