Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Nottingham Forest, Setan Merah Tanpa 2 Bek Utama

Kompas.com - 27/12/2022, 04:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Man United

KOMPAS.com - Manchester United dipastikan akan tampil tanpa dua bek utama mereka laga pekan ke-17 Liga Inggris kontra Nottingham Forest.

Pertandingan Man United vs Nottingham Forest akan dihelat di Stadion Old Trafford pada Rabu (28/12/2022) dini hari WIB.

Dua bek senior Man United yang dipastikan akan absen adalah Raphael Varane dan Lisandro Martinez.

Dikutip dari situs resmi klub, Raphael Varane dan Lisandro Martinez sampai saat ini masih belum kembali ke Inggris setelah tampil pada Piala Dunia 2022.

Baca juga: Ten Hag Sebut Empat Pemain Man United Perpanjang Kontrak

Varane (timnas Perancis) dan Lisandro Martinez (Argentina) mendapatkan jatah libur lebih panjang karena sukses mengantar negara masing-masing sampai final Piala Dunia 2022 Qatar.

Beruntung bagi Man United karena kapten tim, Harry Maguire, yang sempat sakit pekan lalu sudah pulih.

"Kami mendapatkan sedikit masalah seperti Harry Maguire yang sempat sakit. Namun, dia sudah mulai berlatih di lapangan. Saya sangat senang dengan kabar itu," kata pelatih Man United, Erik ten Hag.

"Varane dan Lisandro Martinez masih belum kembali. Kami berharap mereka akan segera bergabung dengan tim dalam waktu dekat," tutur mantan pelatih Ajax Amsterdam itu menambahkan.

Jika Harry Maguire masih belum bisa bermain, Erik ten Hag kemungkinan besar akan kembali menggeser posisi Casemiro ke lini belakang.

Baca juga: Pesan Ten Hag ke Martinez: Sudahi Pesta Piala Dunia, Fokus ke Man United

Casemiro yang merupakan seorang gelandang bertahan sebelumnya sempat bermain menjadi bek tengah Man United.

Momen itu terjadi ketika Man United mengalahkan Burnley 2-0 pada laga 16 besar Piala Liga Inggris, Kamis (22/12/2022).

Casemiro ketika itu tampil cukup solid berduet dengan Victor Lindelof mengawal lini belakang Man United.

Adapun pemain Man United yang masih diragukan tampil pada laga kontra Nottingham Forest adalah Diogo Dalot.

Bek kanan timnas Portugal itu dikabarkan sedang menjalani pemulihan cedera yang dia dapat pada Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca juga: Man United Berikan Penghormatan Singkat Kepada Cristiano Ronaldo

Selain Diogo Dalot atau Harry Maguire, seluruh bintang Man United mulai dari Marcus Rashford, Christian Eriksen, Anthony Martial, hingga Marcus Rashford, dipastikan fit dan siap bermain.

Menilik kondisi dan kualitas skuad, Man United tentu jauh lebih diunggulkan daripada Nottingham Forest.

Sebab, Nottingham Forest akan tampil pincang tanpa lima pilar penting tim termasuk kiper utama mereka, Dean Henderson.

Kiper asal Inggris itu dipastikan absen karena statusnya sebagai pemain pinjaman dari Manchester United.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com