Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil PSM Vs PSIS 2-0: Gol Roket Kenzo Nambu Bawa Juku Eja ke Puncak

Kompas.com - 19/12/2022, 20:13 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PSM Makassar meraih poin penuh setelah mengalahkan PSIS Semarang pada lanjutan Liga 1 2022-2023

Duel PSM vs PSIS pada pekan ke-16 Liga 1 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Senin (19/12/2022), berakhir dengan skor 2-0. 

PSM Makassar meraih kemenangan atas PSIS Semarang berkat gol-gol yang dicetak Kenzo Nambu pada menit keenam dan 90+1'. 

Gol pertama Kenzo Nambu bermula dari sepak pojok Dzaky Asraf. Bola disambut tandukan William Jan Pluim, tetapi si kulit bulat justru jatuh di kaki Kenzo Nambhu. 

Baca juga: Hasil Liga 1 RANS Nusantara Vs Borneo FC 0-0: Pesut Etam Masih di Puncak, tetapi Terancam

Tak menyia-nyiakan kesempatan, Kenzo Nambu langsung menceploskan bola ke gawang PSIS Semarang yang dikawal Wahyu Tri Nugroho. 

Adapun gol kedua PSM Makassar tercipta pada menit ke-90+1 setelah tendangan jarak jauh Kenzo Nambu ke pojok kanan gawang, gagal diantisipasi kiper PSIS. 

Kemenangan atas PSIS Semarang membuat PSM Makassar sementara naik ke puncak klasemen Liga 1 2022-2023, menggeser posisi Borneo FC. 

PSM Makassar kini menempati urutan pertama dengan catatan 32 poin, unggul satu poin atas Borneo FC yang turun ke posisi kedua.

Namun, PSM bisa turun dari posisi puncak andai Bali United bisa menang atas PSS pada Senin (19/12/2022) malam ini.

Baca juga: Luis Milla Sempat Geram Saat Persib Bandung Taklukkan Persis Solo

Susunan pemain PSM Makassar VS PSSI Semarang 

PSM Makassar: 30-M Reza Arya; 27-Safrudin Tahar (Erwin Gutawa 90+5'), 4-Yuran Fernandes, 47-Agung Mannan, 11-Yance Sayuri (Rizky Eka 85'), 45-Akbar Tanjung, 48-M Arfan (Ananda Raehan 53'), 39-Kenzo Nambu (Rasyid Bakri 90+5'), 80-Wiljan Pluim, 37-Dzaki Asraf, 10-Everton Nascimenton (Ricky Pratama 90+4').

Pelatih: Bernardo Tavares.

PSIS Semarang: 1-Wahyu Tri; 62-Taufik Hidayat, 4-Alie Sesay, 14-Riyan Ardiansyah (Reza Irfana 57'), 5-Wahyu Prasetyo (Frendi Saputra 33'), 69-Delfin Rumbino (Ridho Syuhda 76'), 46-Fredyan Wahyu, 23-Wawan Febrianto (Andreas Ado 75'), 7-Taisei Marukawa, 9-Carlos Fortes, 10-Jonathan Cantillana.

Pelatih: Ian Gillan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com