Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inggris Vs Senegal: Sterling "Hilang", Southgate Irit Bicara

Kompas.com - 05/12/2022, 03:26 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, menolak menjelaskan secara detail alasan Raheem Sterling absen pada laga 16 besar Piala Dunia 2022 kontra Senegal.

Pertandingan Inggris vs Senegal berlangsung di Al Bayt Stadium pada Senin (5/12/2022) dini hari WIB.

Sekitar satu jam sebelum laga, Federasi Sepak Bola Inggris (FA) menyatakan Sterling tidak bisa tampil karena alasan keluarga.

Hal itu dikonfirmasi oleh Southgate. Namun, Southgate tidak menjelaskan secara detail perihal alasan keluarga yang membuat Sterling harus absen.

Mantan pelatih Middlesbrough itu juga tidak bisa menjamin terkait status Sterling dalam skuad Piala Dunia 2022 timnas Inggris.

Baca juga: HT Inggris Vs Senegal 2-0: Gol Pertama Henderson di Piala Dunia, Three Lions Unggul

Southgate secara tidak langsung menyebut Sterling sudah meninggalkan skuad timnas Inggris untuk mengurus masalahnya.

"Saya sempat berbicara dengan Sterling pagi ini. Saya sudah meminta orang untuk membantu Sterling. Dia sedang berurusan dengan masalah keluarga," kata Southgate dikutip dari Football London.

"Sterling akan pergi menangani masalah itu. Kami akan mengatasi hal itu (kepergian Sterling). Setelah itu, kami akan melihat bagaimana nanti," ucap Southgate.

Terkini, muncul rumor di jagat maya yang menyebut sekelompok pencuri bersenjata telah merampok rumah Sterling di Inggris.

Baca juga: Inggris Vs Senegal, Harry Kane Gandakan Keunggulan The Three Lions

Namun, berbagai media top Inggris belum mengabarkan tentang rumor perampokan rumah Sterling tersebut.

Sterling sendiri sudah bermain dua kali pada Piala Dunia 2022 sebagai starter.

Dari dua penampilan itu, Sterling yang kini berusia 27 tahun sudah mencetak satu gol dan satu assist.

Jika tidak kembali, winger milik Chelsea itu menjadi pemain kedua yang meninggalkan skuad Piala Dunia 2022 timnas Inggris.

Sebelumnya, timnas Inggris sudah ditinggal Ben White pekan lalu. Ben White terpaksa meninggalkan timnas Inggris karena urusan pribadi.

Baca juga: 3 Alasan Inggris Bisa Kalahkan Senegal di 16 Besar Piala Dunia 2022

Hingga berita ini ditulis, timnas Inggris sudah unggul 3-0 atas Senegal sampai akhir babak pertama.

Tiga gol tim berjuluk The Three Lions itu dicetak oleh Jordan Henderson, kapten tim, Harry Kane dan pemain muda Bukayo Saka.

Jika berhasil menyingkirkan Senegal, timnas Inggris akan menghadapi juara bertahan Perancis pada perempat final Piala Dunia 2022 Qatar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com