Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Filosofi Bacuya, Badak yang Jadi Maskot Resmi Piala Dunia U20 2023

Kompas.com - 18/09/2022, 16:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Pada Minggu (18/9/2022), FIFA telah resmi merilis maskot Piala Dunia U20 yang akan diselenggarakan di Indonesia tahun depan.

Nama maskot Piala Dunia U20 2023 adalah Bacuya atau Badak Cula Cahaya. Maskot ini terinspirasi dari Badak Jawa bercula satu, hewan asli dari Indonesia yang masuk kategori dilindungi.

Kulit Bacuya berwarna ungu dengan mengenakan baju berwarna merah. Di bagian dada Bacuya, ada tulisan "Indonesia".

Baca juga: Resmi, FIFA Rilis Maskot Piala Dunia U20 2023 Indonesia

Selain itu, Bacuya juga mengenakan celana berwarna putih. Tepat di kaki sebelah kanan, terdapat nomor 23, yang menandakan tahun penyelenggaraan Piala Dunia U20 di Indonesia.

Berdasarkan rilis FIFA, Bacuya mencerminkan semangat turnamen, membawa keceriaan serta keseruan bagi pemuda di seluruh Indonesia dan dunia.

Dengan cula warna-warni yang menyala saat bermain sepak bola, Bacuya siap menarik perhatian dunia dan para calon bintang generasi mendatang.

Bacuya sendiri telah diperkenalkan secara langsung di Bundaran Hotel Indonesia, berbarengan dengan kegiatan Car Free Day (CFD) Jakarta akhir pekan ini.

Baca juga: Janji Shin Tae-yong di Piala Dunia U20, jika Ada Ekstra Pemain Naturalisasi...

Acara tersebut dihadiri Menpora Zainudin Amali, Ketum PSSI Mochamad Iriawan, Waketum PSSI Iwan Budianto, Komite Eksekutif Endri Erawan dan Vivin Sungkono, serta Pimpinan Proyek Komite Penyelenggara Lokal, Maaike Ira Puspita.

Hadir pula utusan perwakilan dari FIFA, Jaime Yarza sebagai FIFA Tournament Director dan Christian Schmolzer sebagai FIFA U20 Project Lead.

"Maskot resmi Piala Dunia U20 2023 akan menarik penonton yang lebih muda di turnamen yang menjadi fondasi kokoh dalam pengembangan bintang muda sepak bola di seluruh dunia," kata FIFA Tournament Director, Jaime Yarza.

"Bacuya akan berperan penting dalam mengajak anak-anak dan keluarga untuk datang ke stadion dan melihat para pesepak bola muda terbaik dunia berkompetisi menuju kejayaan tahun depan," tuturnya.

Sementara itu, Mochamad Iriawan, begitu berbangga memperkenalkan Bacuya sebagai maskot Piala Dunia U20 2023 Indonesia.

"Kami bangga memperkenalkan Bacuya kepada pencinta sepak bola di seluruh dunia. Bacuya adalah milik semua orang, bukan hanya Indonesia," ucap Iriawan.

"Menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 akan berdampak besar bagi pertumbuhan sepakbola di Indonesia dan Asia Tenggara, dan Bacuya akan menginspirasi generasi baru penggemar sepak bola," tuturnya.

Baca juga: Shin Tae-yong Ingin Gunakan 7 Pemain Keturunan dalam Piala Dunia U20 2023

Adapun Maaike Ira Puspita mengatakan bahwa Bacuya menggambarkan energi dan antusiasme para penggemar dan pemain.

"Bacuya merepresentasikan energi dan antusiasme yang akan dialami penggemar dan pemain di Indonesia, saat turnamen yang dinanti-nanti ini dimulai delapan bulan lagi," ujar Maaike Ira Puspita.

Piala Dunia U20 2023 bakal diselenggarakan di Indonesia pada 20 Mei-11 Juni 2023 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com