Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Azrul Ananda Mundur dari Persebaya: Saya Bukan Orang Lari dari Tanggung Jawab

Kompas.com - 17/09/2022, 09:09 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Azrul Ananda memang telah menyatakan mundur dari Persebaya Surabaya. Akan tetapi, ia memastikan tetap berkomitmen untuk memberikan yang terbaik untuk Persebaya hingga Liga 1 2022-2023 usai.

Ia mundur dari jabatannya sebagai CEO Persebaya pada Jumat (16/9/2022) siang. Sehari sebelumnya, Persebaya menelan kekalahan dari RANS Nusantara FC dengan skor 1-2 pada duel di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (15/9/2022) kemarin.

Hasil buruk tersebut kemudian diikuti dengan invasi suporter Persebaya ke dalam lapangan.

Bahkan, mereka juga melakukan perusakan terhadap beberapa fasilitas stadion yang terletak di Sidoarjo tersebut.

Baca juga: Stadion Gelora Delta Rusak, Pemkab Sidoarjo Minta Persebaya Tanggung Jawab

Setelah mengumumkan pengunduran diri, Azrul Ananda meminta semua pihak yang terkait dengan tim berjuluk Bajul Ijo itu untuk tidak khawatir.

Sebab, ia tetap berkomitmen melanjutkan pengelolaan Persebaya hingga akhir musim.

"Semua tanggung jawab, semua tanggungan-tanggungan, beban-beban akan kami selesaikan sebaik mungkin," kata pria berusia 45 tahun itu.

"Kami akan menyelesaikan secara legal, sebaik mungkin. Sebaik mungkin dengan positif dengan sebaik-baiknya. Mereka yang kenal saya akan tahu reputasi saya. Saya bukan orang yang melarikan diri dari tanggung jawab," katanya.

Baca juga: Suporter Persebaya Ricuh: Aksi Turun Lapangan, Kantor Rusak, Pelatih Siap Tanggung Jawab

Setelah mengumumkan pengunduran diri secara terbuka, Azrul Ananda akan segera mengurus aspek legal terkait hal ini pada Senin (19/9/2022) nanti.

Setelah itu, dia akan mencari solusi terbaik bagi Persebaya.

"Saya akan menyelesaikan ini dengan baik. Kami akan menuntaskan musim ini dengan sebaik mungkin. Harapan kami adalah seperti itu. Kami sudah punya plan A dan B," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com