Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Budiman Bicara Masa Depan Usai Persib Bandung Tunjuk Luis Milla

Kompas.com - 20/08/2022, 05:20 WIB
Adil Nursalam,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masa depan caretaker Persib Bandung saat ini, Budiman, masih abu-abu setelah Luis Milla ditunjuk jadi pelatih baru Persib.

Luis Milla diumumkan  secara resmi sebagai pelatih baru Persib Bandung pada Jumat (19/8/2022) sebelum laga PSS vs Persib yang berakhir 1-0 untuk kemenangan Maung Bandung itu dimulai.

Budiman yang mengisi kekosongan pelatih usai Robert Rene Alberts mundur, berjasa dalam dua kemenangan yang diraih Persib.

Di tangan Budiman, Persib berhasil meraih kemenangan kontra PSIS Semarang (2-1) sebelum menundukkan PSS Sleman 1-0.

Terkait masa depannya, Budiman mengatakan ia berniat kembali menjadi asisten pelatih saat Luis Milla datang.

Baca juga: Hasil PSS Vs Persib: Maung Bandung Petik Tripoin Jelang Kedatangan Luis Milla

Namun, jika pelatih asal Spanyol itu membawa rombongan asisten, Budiman siap mengikuti arahan manajemen.

“Ya, kalau saya dengan adanya Luis Milla kembali ke semula menjadi asisten, kalau tidak ya  mengikuti arusnya,” ungkap Budiman.

Pelatih Luis Milla duduk di bangku cadangan saat timnas U-22 Indonesia melawan Kamboja pada partai Grup B SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, Sabtu (26/8/2017).FERI SETIAWAN/BOLASPORT Pelatih Luis Milla duduk di bangku cadangan saat timnas U-22 Indonesia melawan Kamboja pada partai Grup B SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, Sabtu (26/8/2017).

Budiman merasa sudah menunaikan tugasnya dengan selama menjadi pelatih sementara.

Ia akan memberikan tongkat estafet perjuangan kepada Luis Milla. Budiman pun turut senang Persib akhirnya bersepakat dengan Milla yang merupakan pelatih berpengalaman di dunia.

Baca juga: Tangis Ciro Alves Pecah Usai Persib Taklukkan PSS Sleman

“Saya sudah memberikan yang terbaik dan selamat datang buat Luis Milla mudah-mudahan bisa lebih baik lagi ke depan buat Persib,” kata Budiman.

Persib berhasil mengalahkan PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, yang menjadi kemenangan pertama Maung Bandung di partai tandang musim ini.

Gol semata wayang David da Silva kembali persembahkan tiga poin untuk tim Pangeran Biru. DDS—sebutan David da SIlva—kini sudah mengoleksi lima gol dari lima penampilan.

Baca juga: Klasemen Liga 1: Madura United Belum Ternoda, Persib Menanjak

Maung Bandung sekarang mengoleksi tujuh poin dari lima pertandingan dan perlahan naik ke papan tengah.

“Alhamdulillah, syukur kepada Allah SWT karena kini kami diberikan kemenangan dan saya dari Bandung ke sini pada Agustus saat ulang tahun (Indonesia) ke-77,” papar Budiman.

"Saya (dari awal) datang ke sini ingin mendapat poin tujuh, jadi sama dengan ulang tahun Indonesia."

“Sekali lagi, kemenangan ini hasil kerja keras pemain. Saya tidak bisa apa-apa di luar lapangan,” sebut Budiman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Internasional
Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Badminton
Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Internasional
Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Sports
Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Internasional
Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Internasional
Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Internasional
Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Internasional
Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Internasional
Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Internasional
Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Internasional
Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Internasional
Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Internasional
Fenomena Piala Eropa 2024, Enam Gol Bunuh Diri Jadi Primadona

Fenomena Piala Eropa 2024, Enam Gol Bunuh Diri Jadi Primadona

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com