“Tim kami ada beberapa pemain kembali, kekuatan kami bertambah lagi, ada peningkatan dari keinginan pemain meraih hasil positif. Tampak ada atmosfer positif dalam sesi latihan,” tutur Robert.
Setelah Ezra Walian kembali merumput, Teja Paku Alam juga telah kembali dari cedera.
Begitu pula I Made Wirawan, Febri Hariyadi, dan Ricky Kambuaya ikut serta dalam rombongan tim ke Kalimantan Timur.
Baca juga: Catatan Evaluasi Robert Alberts Jelang Borneo FC Vs Persib
Mereka adalah pemain-pemain yang sebelumnya tidak bisa tampil karena harus menjalani rehabilitasi cedera.
Walau sulit meraih poin penuh di Segiri, Maung Bandung sudah siap meladeni perlawanan Borneo FC yang diarsiteki pelatih asal Bosnia, Milomir Seslija.
“Kami tahu Borneo FC adalah tim bagus dan sulit dikalahkan tapi kami siap menghadapinya,” kata Robert.
Borneo FC mencatatkan tren positif selama di kandang musim ini. Mereka mampu menjadi juara grup di ajang Piala Presiden 2022 di kandang sendiri.
Baca juga: Persib Vs Borneo FC: Teja Paku Alam Diboyong, Ini Daftar 22 Pemain Maung Bandung
Arema FC, sang juara Piala Presiden 2022, bahkan tidak mampu menundukkan Borneo di Stadion Segiri.
Faktor lain yang bisa mempengaruhi performa pemain Persib kala bermain di Segiri adalah perjalanan jauh.
Awak Persib harus melalui perjalanan panjang dan meletihkan menuju Samarinda pada Jumat (5/8/2022).
“Faktor lain yang mempengaruhi adalah melakukan perjalanan lebih dari 10 jam. Itu tentunya perjalanannya akan berat, kami harus mengatasinya,” paparnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.