Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Wolfsberger Vs AC Milan: Yacine Adli Cetak Gol, Rossoneri Pesta 5-0

Kompas.com - 28/07/2022, 01:54 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - AC Milan asuhan Stefano Pioli sukses mencukur tim Austria, Wolfsberger AC, lima gol tanpa balas pada laga uji coba.

Pertandingan uji coba Wolfsberger vs Milan dihelat di Hypo-Arena atau Worthersee Stadium, Austria, pada Kamis (28/7/2022) dini hari WIB.

Bintang kemenangan AC Milan kali ini adalah Yacine Adli.  Gelandang muda berusia 21 tahun itu sukses mencetak satu gol pada menit ke-60 dan assist untuk Ante Rebic (41').

Tiga gol AC Milan lainnya dibukukan oleh Rafael Leao (39'). Junior Messias (57') dan Matteo Gabbia (66').

Ini adalah kemenangan kedua AC Milan besutan Stefano Pioli pada tur pramusim tengah tahun 2022.

Baca juga: Fikayo Tomori Ledek Juventus dan Inter Milan soal Juara Liga Italia

Rossoneri, julukan AC Milan, meraih kemenangan pertama mereka ketika menghadapi tim Jerman, FC Koeln, pada Minggu (17/7/2022).

AC Milan ketika itu menang tipis 2-1 berkat sepasang gol striker timnas Perancis, Olivier Giroud.

Selanjutnya, AC Milan masih akan melakoni dua laga uji coba lagi sebelum turun di kompetisi Liga Italia 2022-2023.

Lawan AC Milan selanjutnya adalah Marseille (31 Juli) dan Vincenza (7 Agustus).

Jalannya Pertandingan Wolfsberger Vs AC Milan:

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, masih mengandalkan formasi 4-2-3-1. Stefano Pioli kali ini menurunkan pemain terbaiknya sejak awal pertandingan.

Di lini belakang, Pioli menurunkan kuartet Theo Hernandez, Fikayo Tomori, Pierre Kalulu dan Davide Calabria.

Adapun lini depan AC Milan kali ini diisi oleh Rafael Leao, Yacine Adli, Alexis Saelemaekers dan Ante Rebic sebagai striker tunggal.

Sejak awal babak pertama, AC Milan tampil sangat dominan dan menyerang mengandalkan sisi sayap.

Baca juga: Zalaegerszegi Vs Milan: Dibekuk Tim Medioker, Rossoneri Tetap Pede Sambut Musim Baru

Namun, AC Milan harus menunggu sampai menit ke-39 untuk melihat Rafael Leao mencetak gol pertama.

Menerima umpan lambung Davide Calibria dari lini belakang, Leao yang membuka ruang di sisi kiri pertahanan Wolfsberger berhasil lolos dari jebakan offside.

Leao kemudian langsung melakukan akselerasi ke kotak penalti. Setelah mendapatkan ruang tembak, Leao sukses menaklukkan kiper Wolfsberger yang sudah maju dengan tendangan cungkil kaki kiri.

Dua menit berselang, Ante Rebic menggandakan keunggulan AC Milan lewat tendangan kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Keunggulan AC Milan itu bertahan hingga akhir babak pertama.

Berlanjut ke babak kedua, AC Milan masih tetap mendominasi. Pasukan Stefano Pioli kemudian menjauh 3-0 setelah Junior Messias mencetak gol pada menit ke-57.

Baca juga: AC Milan Rilis Jersey Tandang Berhias 7 Garis Penuh Arti

Menerima umpan silang dari Theo Hernandez, Messias yang tidak terkawal di tengah kotak penalti dengan mudah menyarangkan bola ke gawang lewat tendangan kaki kanan.

Tiga menit berselang, giliran Yacine Adli yang mencetak gol untuk AC Milan.

Yacine Adil sukses mencetak gol setelah memanfaatkan bola liar hasil tembakan Saelemaekers yang ditepis kiper Wolfsberger.

Tepat setelah gol Yacine Adil, Pioli langsung menarik keluar seluruh pemain AC Milan.

Pioli memutuskan melakukan 11 pergantian termasuk menurunkan Brahim Diaz, Sandro Tonali dan Florenzi.

Tepat pada menit ke-66, AC Milan semakin menjauh 5-0 setelah Matteo Gabbia mencetak gol.

Gabbia mencetak gol sundulan memanfaatkan umpan silang terukur dari Fodé Ballo-Touré.

Tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 5-0 untuk keunggulan Milan bertahan hingga akhir laga.

Starting Eleven Wolfsberger Vs Milan:

Wolfsberger (3-4-1-2): 32-Lukas Gutlbauer; 44-Luka Lochoshvili, 22-Dominik Baumgartner, 27-Michael Novak; 6-Nikolas Veratschnig, 17-Ervin Omic, 16-Mario Leitgeb, 3-Jonathan Scherzer; 20-Augustine Boakye, 9-Dario Vizinger, 29-Nikos Vergos

AC Milan (4-2-3-1): 16-Mike Maignan; 19-Theo Hernandez, 23-Fikayo Tomori, 20-Pierre Kalulu, 2-Davide Calabria; 33-Rade Krunic, 4-Ismael Bennacer; 17-Rafael Leao, 7-Yacine Adli, 56-Alexis Saelemaekers; 12-Ante Rebic

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com