Kemenangan atas Hai Phong FC menjadi salah satu modal berharga bagi timnas Vietnam yang akan bertolak ke Indonesia untuk tampil pada Piala AFF U19 2022.
Namun, Dinh The Nam selaku pelatih mengaku belum puas dengan persiapan yang dilakukan anak-anak asuhnya.
"Sejujurnya, timnas U19 Vietnam belum bisa dikatakan siap 100 persen sejauh ini. Saya juga khawatir para pemain masih belum terlalu percaya diri dan memiliki keberanian untuk berjuang di lapangan," ujar Dinh The Nam.
Baca juga: Pancaran Aura Positif Timnas U19 Indonesia Tatap Persaingan Grup A Piala AFF U19
Timnas Vietnam akan tergabung dalam grup yang terbilang sulit kala berjuang pada Piala AFF U19 2022.
Mereka tergabung di Grup A bersama Myanmar, Thailand, Brunei Darussalam, Filipina, dan tuan rumah Indonesia.
Pada laga pertama fase grup, Vietnam akan melawan Indonesia di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.
Berdasarkan jadwa Piala AFF U19 2022, laga timnas U19 Indonesia vs Vietnam itu bakal berlangsung pada Sabtu (2/6/2022) malam WIB.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.