Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Vs Nepal: Lawan Coba Takuti Garuda, Janji Tampil Habis-habisan

Kompas.com - 14/06/2022, 13:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Nepal mencoba menakut-nakuti timnas Indonesia. Mereka berjanji tampil habis-habisan pada laga pamungkas Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.

Nepal sudah tidak memiliki peluang lagi untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Sebab, hingga matchday kedua, Nepal belum memiliki poin sepeser pun dan terbenam di dasar klasemen Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.

Tim berjuluk The Gorkhalis itu tertinggal dari Yordania (6 poin), Indonesia (3), dan Kuwait (3), yang secara berurutan menempati posisi 1-3.

Nepal belum mengantongi poin karena selalu kalah dalam dua pertandingan pertama di Grup A.

Baca juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia Vs Nepal, Shin Tae-yong Pakai 4-3-3

Pada matchday pertama, Nepal takluk 0-2 dari Yordania, lalu digasak Kuwait 1-4 pada laga berikutnya.

Meski sudah tersingkir dari persaingan menuju Piala Asia 2023, Nepal seperti enggan dipandang sebagai tim terlemah.

Mereka bertekad untuk menunjukkan kemampuan sebenarnya pada laga terakhir di Grup A melawan Indonesia.

"Meskipun Nepal tersingkir dari kualifikasi, kami akan memberikan semua yang kami miliki melawan Indonesia untuk menunjukkan citra tim nasional yang sebenarnya," ucap asisten pelatih Nepal Kiran Shradda, dikutip BolaSport dari Al Anba, Selasa (14/6/2022).

Baca juga: Jelang Timnas Indonesia Vs Nepal, Exco PSSI Bicara Masa Depan Shin Tae-yong

Pesepak bola Timnas Indonesia Rachmat Irianto (kedua kiri) berselebrasi dengan rekan-rekannya usai membobol gawang Timnas kuwait dalam laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Kuwait, Rabu (8/6/2022). Indonesia menang dengan skor 2-1. ANTARA FOTO/Humas PSSI/app/YUANTARA FOTO/ADITYA PRADANA PUTRA Pesepak bola Timnas Indonesia Rachmat Irianto (kedua kiri) berselebrasi dengan rekan-rekannya usai membobol gawang Timnas kuwait dalam laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Kuwait, Rabu (8/6/2022). Indonesia menang dengan skor 2-1. ANTARA FOTO/Humas PSSI/app/YU

Di sisi lain, bagi timnas Indonesia, pertandingan melawan Nepal adalah partai hidup mati.

Timnas Indonesia diwajibkan meraih kemenangan untuk membuka peluang lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Melihat posisi di klasemen, timnas Indonesia berpeluang untuk maju sebagai juara Grup A.

Syaratnya, Indonesia menang dengan skor berapa pun, sedangkan pada laga lainnya, Kuwait menaklukkan Yordania 1-0.

Jika itu terjadi, Indonesia, Kuwait, dan Yordania memiliki poin yang sama, enam.

Baca juga: Rekor Timnas Indonesia Vs Nepal: Ayo Fokus dan Menang Lagi, Garuda!

Untuk menentukan posisi, dibuatlah klasemen mini yang berisi ketiga tim tersebut tanpa menghitung hasil pertandingan melawan Nepal.

Selisih gol dari Indonesia, Kuwait, dan Yordania nantinya akan sama, nol.

Timnas Indonesia dan Kuwait sama-sama memiliki selisih gol 2-2, tetapi Garuda akan memuncaki klasemen mini karena unggul head-to-head. 

Di sisi lain, Yordania punya selisih gol 1-1 sehingga duduk di posisi ketiga.

Laga timnas Indonesia vs Nepal akan digelar di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait City, Rabu (15/6/2022) dini hari WIB. (Metta Rahma Melati).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com