KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berbicara terkait laga Yordania vs Kuwait yang akan menjadi salah satu duel penentu dalam persaingan Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.
Laga Yordania vs Kuwait itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait, pada Selasa (14/6/2022) malam WIB.
Pertandingan tersebut bakal digelar sebelum laga penentuan lain yang mempertemukan timnas Indonesia dan Nepal.
Saat ini, Yordania tengah menduduki puncak klasemen Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan koleksi enam poin.
Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia vs Nepal, Laga Penentuan Garuda
Yordania mampu menyapu bersih kedua laga pembuka fase grup melawan Nepal (2-0) dan Indonesia (1-0).
Mereka dibayangi oleh Indonesia yang kini berada di peringkat kedua dengan raihan tiga poin setelah mencatat satu kemenangan satu satu kekalahan.
Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong meraih kemenangan saat bersua tuan rumah grup, Kuwait, pada laga pertama, Rabu (8/6/2022).
Lalu, skuad Garuda menelan kekalahan ketika melawan Yordania pada matchday kedua fase grup, Minggu (12/6/2022) dini hari WIB.
Raihan poin Indonesia sejatinya setara dengan Kuwait yang berada di peringkat ketiga.
Kuwait juga mengantongi tiga poin setelah menang 4-1 atas Nepal pada matchday kedua fase grup.
Namun, Indonesia berhak berada di atas Kuwait karena unggul head-to-head.
Adapun Nepal yang telah menelan dua kekalahan, tertahan di dasar klasemen.
Situasi sengit di klasemen Grup A membuat laga Yordania vs Kuwait dan Indonesia vs Nepal menjadi sangat krusial.
Baca juga: Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 Sengit hingga Akhir, Shin Tae-yong Beri Sorotan
Hasil kedua laga tersebut akan menentukan tim yang berhak lolos ke putaran final Piala Asia 2023.
Sebuah tim harus menempati puncak klasemen atau menjadi salah satu di antara lima runner-up grup terbaik untuk lolos ke putaran final.
Bisa jadi, kelolosan timnas Indonesia ke putaran final Piala Asia U23 akan bergantung pada hasil laga Yordania vs Kuwait.
Ketika menjalani sesi konferensi pers seusai laga kontra Yordania, Shin Tae-yong selaku pelatih timnas Indonesia dimintai keterangan soal laga penentuan tersebut.
Baca juga: Kata Shin Tae-yong soal Peluang Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023
Menurut Shin Tae-yong, laga Yordania vs Kuwait akan dimenangi oleh tim yang memiliki mental dan keinginan lebih kuat.
"Siapa pun yang memiliki mental kuat, saya yakin akan memenangi pertandingan," kata Shin Tae-yong.
"Seperti yang Anda tahu, kami sudah melawan kedua tim, Kuwait dan Yordania. Mereka adalah tim yang sangat bagus," imbuhnya.
"Pemenang pertandingan itu tergantung pada seberapa siap para pemain saat matchday terakhir, dan siapa yang lebih berhasrat memenangi pertandingan," tutur pelatih asal Korea Selatan itu.
Baca juga: Klasemen Runners Up Terbaik Kualifikasi Piala Asia, Indonesia Peringkat 6
Sementara itu, terkait peluang timnas Indonesia, Shin Tae-yong tampak berharap skuad asuhannya bisa memenangi laga terakhir fase grup kontra Nepal.
Apabila menang atas Nepal, timnas Indonesia akan semakin berpeluang untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023.
"Kami masih memiliki satu pertandingan lagi. Jika berhasil meraih tiga poin pada laga terakhir, saya yakin kami akan mendapatkan hasil terbaik," ujar Shin Tae-yong.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.