Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Top Skor Liga Champions 2021-2022, Karim Benzema Raih Sepatu Emas

Kompas.com - 29/05/2022, 07:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Setelah mengantarkan Real Madrid juara Liga Champions 2021-2022, Karim Benzema dipastikan keluar sebagai top skor turnamen dan berhak atas trofi sepatu emas.

Penyerang berkebangsaan Perancis itu mengemas total 15 gol dari 12 pertandingan sejak fase grup hingga final Liga Champions.

Gol-gol Benzema banyak lahir di fase gugur. Dari tujuh laga, termasuk final, Benzema 10 kali membobol gawang lawan.

Sementara itu, lima gol lainnya dibukukan Benzema saat lima kali menemani Los Blancos berjuang di penyisihan grup.

Baca juga: Hasil Liverpool Vs Real Madrid: Menang 1-0, Los Blancos Juara Liga Champions 2022!

Benzema unggul dua gol dari penyerang Bayern Muenchen Robert Lewandowski di posisi kedua dalam daftar top skor Liga Champions.

Produksi gol Lewandowski terhenti di perempat final setelah Die Roten disingkirkan wakil Spanyol Villarreal.

Benzema dan Lewandowski tercatat sama-sama telah mengoleksi 86 gol sepanjang keikutsertaan mereka di Liga Champions.

Keduanya masih tertinggal jauh dari Cristiano Ronaldo (140 gol) dan Lionel Messi (125) sebagai dua pemain paling subur di Liga Champions.

Baca juga: Thibaut Courtois Pemain Terbaik Liverpool Vs Real Madrid: 9 Save, Nyaris Sempurna!

Membuntuti di belakang Benzema dan Lewandowski, ada striker Ajax Amsterdam Sebastien Haller dengan 11 gol.

Bomber asal Pantai Gading itu sempat menggila dengan mencetak 10 gol dalam enam pertandingan di penyisihan grup. 

Namun, setelah mencetak satu gol di babak 16 besar, produktivitas Haller terhenti seiring dengan tersingkirnya Ajax pada tahap tersebut.

Kembali lagi ke Benzema, gelar top skror yang diraihnya semakin sempurna karena Real Madrid juara Liga Champions 2022.

Baca juga: 4 Pemain Kunci Real Madrid Juara Liga Champions: Vinicius Penentu, Courtois Fantastis!

Los Blancos mengalahkan Liverpool 1-0 dalam laga final yang digelar di Stade de France, Saint-Denis, Perancis, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.

Benzema tidak mencetak gol pada laga itu. Kemenangan Real Madrid dietentukan lewat sontekan Vinicius Junior pada menit ke-59.

Bagi Real Madrid, ini adalah gelar Liga Champions ke-14 yang berhasil mereka dapatkan.

Daftar top skor Liga Champions 2021-2022

  • 15 Gol - Karim Benzema (Real Madrid)
  • 13 Gol - Robert Lewandowski (Bayern Munchen)
  • 11 Gol - Sebastian Haller (Ajax Amsterdam)
  • 8 Gol - Mohamed Salah (Liverpool)
  • 7 Gol - Riyad Mahrez (Manchester City)
  • 7 Gol - Christopher Nkunku (RB Leipzig)
  • 6 Gol - Cristiano Ronaldo (Manchester United), Darwin Nunez (Benfica), Kylian Mbappe (PSG)
  • 5 Gol - Lionel Messi (PSG), Roberto Firmino (Liverpool), Sadio Mané (Liverpool), Rodrygo Goes (Real Madrid)
  • 4 Gol - Pedro Gonçalves (Sporting CP), Antoine Griezmann (Atlético), Thomas Müller (Bayern Muenchen), Timo Werner (Chelsea), Gabriel Jesus (Manchester City), Luis Díaz (Liverpool), Vinícius Júnior (Real Madrid)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com