Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Liverpool Vs Real Madrid dari Bintang Pembuka Final Liga Champions 2022

Kompas.com - 28/05/2022, 09:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Bintang pembuka final Liga Champions 2021-2022 Camila Cabello turut memberikan prediksi terkait jalannya laga Liverpool vs Real Madrid.

Duel Liverpool vs Real Madrid dalam final Liga Champions 2021-2022 itu akan berlangsung di Stade de France, Saint-Denis, Perancis, pada Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.

Pada final Liga Champions musim lalu, seremoni pembuka menjelang kickoff partai puncak antara Chelsea dan Manchester City dimeriahkan oleh sejumlah musisi kenamaan, yakni Marshmello, Selena Gomez, hingga Khalid.

Kini, untuk edisi 2021-2022, seremoni pembuka final Liverpool vs Real Madrid akan dihiasi oleh suara emas Camila Cabello.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Final Liga Champions, Liverpool Vs Real Madrid

Penyanyi dan penulis lagu berkebangsaan Kuba-Amerika Serikat itu merasa senang bisa menjadi bintang pembuka dalam duel Liverpool vs Real Madrid.

"Saya sangat gembira. Beberapa jam yang lalu saya merasa gugup, tetapi sekarang saya merasa sangat bersemangat," kata Camila Cabello dalam wawancara bersama UEFA.

Camila Cabello juga bercerita bahwa dirinya memiliki keluarga yang sangat menyukai sepak bola.

Oleh karena itu, dia mengaku ingin selalu datang ke stadion untuk menyaksikan pertandingan sepak bola secara langsung.

Baca juga: 3 Duel Kunci Liverpool Vs Real Madrid di Final Liga Champions 2022

Keinginan Camila Cabello untuk menyaksikan pertandingan sepak bola secara langsung akan terwujud. Bahkan, dia berkesempatan membuka laga akbar di ujung kompetisi Liga Champions 2021-2022.

"Ayah saya orang Meksiko, saya seorang latin, jadi sepak bola adalah bagian besar dalam budaya keluarga kami, dan kami mendukung meksiko setiap kali mereka bermain," ujar Camila Cabello.

"Saya selalu ingin pergi ke pertandingan dan saya menonton serial televisi Meksiko berjudul Club de Cuervos, tentang sepak bola," ucap mantan anggota Fifth Harmony tersebut.

Bagi Camila Cabello, sepak bola menjadi olahraga yang paling ia sukai. Dia bisa memahami setiap kejadian di lapangan.

Baca juga: Hal-hal yang Perlu Diketahui Jelang Final Liga Champions Liverpool Vs Real Madrid

"Sepak bola sejauh ini adalah olahraga favorit saya dan saya selalu benar-benar ingin pergi ke pertandingan," kata Camila Cabello.

"Ini satu-satunya olahraga yang bisa saya tonton, dan saya benar-benar tahu apa yang sedang terjadi di lapangan," imbuhnya.

Prediksi Camila Cabello soal Laga Liverpool Vs Real Madrid

Bermodalkan kesukaannya terhadap sepak bola, Camila Cabello pun turut memberikan prediksi untuk final Liga Champions antara Liverpool dan Real Madrid.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com